KOMPAS.com - Sejumlah orang mengalami sakit kepala hanya di sebelah kanan saja.
Selain sakit kepala sebelah, gangguan kesehatan ini juga kerap disertai gejala mual, sensitif pada cahaya dan suara, sampai mata jadi tidak nyaman.
Berikut beberapa penyebab sakit kepala sebelah kanan dan cara mengatasinya:
Baca juga: 6 Titik Pijat Sakit Kepala untuk Redakan Ketegangan dan Stres
Melansir Healthline, alasan kenapa sakit kepala sebelah kanan jamak berasal dari faktor gaya hidup.
Stres, banyak pikiran, kelelahan, dan telat makan dapat menyebabkan sakit kepala sebelah kanan.
Selain itu, salah posisi tidur dan duduk juga bisa menyebabkan gangguan otot di leher pemicu sakit kepala sebelah kanan.
Sakit kepala sebelah kanan juga dapat disebabkan infeksi sinus dan alergi yang menyerang saluran pernapasan.
Infeksi dan alergi tersebut dapat menyebabkan peradangan. Akibatnya, muncul tekanan dan nyeri di belakang tulang pipi serta dahi.
Imbas peradagan ini membuat penderita merasakan sakit kepala sebelah kanan.
Baca juga: Cara Menghilangkan Sakit Kepala sebelah Kanan
Dilansir dari Medical News Today, penyebab sakit kepala sebelah kanan lainnya yakni gangguan saraf atau masalah neurologis.
Salah satunya neuralgia oksipital atau peradangan saraf yang mengalir dari bagian atas sumsum tulang belakang ke kulit kepala.
Gejalanya berupa sakit kepala sampai ke leher, nyeri di belakang mata, dan peka pada cahaya.
Peradangan pembuluh darah arteri di kepala dan leher atau arteritis temporal juga dapat memicu sakit kepala sebelah.
Selain sakit kepala sebelah, gejala lainnya yakni kelelahan, nyeri rahang, dan pelipis.
Gangguan saraf di dasar otak atau neuralgia trigeminal juga bisa jadi alasan kenapa kepala sebelah kanan sakit hebat. Rasa sakitnya hanya berlangsung singkat tapi sangat sakit.
Baca juga: Kenapa Kepanasan Bisa Jadi Penyebab Sakit Kepala?
Beberapa obat yang memiliki efek samping memicu sakit kepala antara lain sejumlah obat penghilang rasa sakit dan obat tidur.
Obat tersebut dapat menimbulkan efek samping, terutama saat dikonsumsi di atas dosis yang disarankan atau dikonsumsi dalam jangka panjang.
Penyebab sakit kepala sebelah kanan lainnya juga dapat berasal dari masalah kesehatan tertentu, seperti:
Baca juga: Kenali Perbedaan Sakit Kepala Gejala Tumor Otak dan Penyakit Lainnya
Kebanyakan penyebab sakit kepala sebelah kanan tidak perlu dikhawatirkan. Biasanya gejalanya bisa sembuh sendiri dengan beberapa pengobatan rumahan.
Cara mengatasi sakit kepala sebelah kanan yang bisa dijajal dengan minum obat sakit kepala, mengompres bagian kepala yang sakit dengan kompres hangat atau dingin, banyak minum air putih, tidur, serta menghindari pemicu sakit kepala.
Apabila beberapa cara menyembuhkan sakit kepala sebelah kanan di atas sudah dicoba dan rasa sakit semakin parah atau terus berlanjut, segera konsultasikan ke dokter.
Dokter dapat mengidentifikasi penyebab sakit kepala sebelah kanan secara pasti lewat pemeriksaan fisik dan merekomendasikan serangkaian tes.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.