Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Megobati Sakit Lutut Secara Alami dan dengan Bantuan Obat

Kompas.com - 02/05/2021, 14:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Ada banyak tindakan yang dapat membantu meminimalkan ketegangan lutut.

Ini mungkin termasuk:

  • Menghindari duduk di kursi atau sofa yang berada lebih rendah daripada lutut
  • Duduk di atas bantal untuk menaikkan ketinggian tempat duduk, jika perlu
  • Memeriksa apakah memiliki postur duduk yang baik, tanpa bungkuk atau bersandar
  • Memakai sandal atau sepatu yang tepat, yakni beralas datar, lembut, dan fleksibel
  • Menghindari duduk lama atau malas bergerak karena persendian bisa menjadi kaku dan nyeri tanpa gerakan

Baca juga: Jangan Keliru, Ini Beda Penyakit Rematik dan Asam Urat

4. Penurunan berat badan dan diet

Orang yang memiliki berat badan berlebih atau obesitas memiliki risiko lebih tinggi mengalami nyeri lutut.

Membawa beban ekstra memberi persendian lebih banyak pekerjaan yang harus dilakukan.

Oleh sebab itu, menghilangkan berat badan sampai di titik ideal diyakini dapat membantu mengurangi nyeri lutut jangka panjang, termasuk nyeri yang disebabkan oleh artritis.

Seperti diketahui, obesitas atau beban ekstra pada tubuh dapat meningkatkan peradangan di seluruh tubuh, termasuk lutut.

Selain berolahraga, penurunan berat badan bisa dilakukan dengan menjaga pola makan sehat.

Pola makan atau diet yang sehat artinya diet yang seimbang yaitu:

  • Tinggi buah, sayur, dan serat
  • Rendah daging, lemak hewani, dan lemak lainnya

Baca juga: 9 Buah yang Mengandung Serat Tinggi

Arthritis Foundation merekomendasikan diet gaya Mediterania yang kaya akan produk segar.

Para ahli mendesak orang dengan osteoarthritis lutut untuk menurunkan berat badan jika mereka kelebihan berat badan atau obesitas.

Seorang dokter atau ahli gizi dapat membantu memutuskan berapa banyak berat badan yang perlu diturunkan. Mereka juga bisa membantu merencanakan diet yang sesuai.

5. Dengan bantuan obat

Obat antiinflamasi nonsteroid dan obat lain dapat membantu meredakan nyeri lutut yang disebabkan oleh artritis.

Beberapa obat mungkin hanya bisa diberikan di ruang pemeriksaan dokter. Tetapi, beberapa obat lainnya mungkin dapat digunakan di rumah dengan atau tanpa resep dokter.

Obat-obatan yang dapat membantu mengatasi nyeri di antaranya meliputi:

  • Obat antiinflamasi nonsteroid oral maupun topikal
  • Capsaicin topikal
  • Suntikan steroid ke dalam sendi
  • Tramadol

Acetaminophen dan duloxetine yang merupakan antidepresan dapat juga membantu mengatasi rasa sakit.

Baca juga: Paracetamol atau Ibuprofen, Mana yang Lebih Baik untuk Obat Demam?

6. Pijat

Pijat, termasuk pijat oleh diri sendiri, dapat meredakan nyeri lutut.

American Massage Therapy Association (AMTA) merekomendasikan hal-hal berikut ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau