Dengan latihan penciuman, pasien biasanya akan diminta untuk mencium aroma tertentu dan mencoba memikirkan seperti apa aroma sebenarnya saat mereka melakukannya. Namun, ada beberapa variasi dengan latihan penciuman, termasuk seberapa sering dilakukan dan aroma apa yang digunakan.
Hummel merekomendasikan kepada penderita anosmia untuk melakukan latihan mencium aroma dua kali sehari dengan menghabiskan masing-masing 30 detik pada empat aroma berbeda. Latihan ini minimal dilakukan selama empat bulan.
Sementara itu, Bleier mengatakan bahwa sebenarnya tidak ada standar yang ditetapkan untuk teknis latihan penciuman berdasarkan penelitian.
"Jenis bau yang digunakan berbeda di seluruh literatur, tetapi ada bukti bahwa penting untuk memilih bau dari kategori yang berbeda seperti aromatik, buah, dan bunga," jelas dia.
Bleier menyebut bahwa ada beberapa bukti mengungkap bahwa latihan yang dilakukan lebih lama mungkin akan menghasilkan hasil yang lebih baik.
Dia menyatakan sebenarnya masih terlalu dini untuk mengatakan apakah latihan penciuman akan membantu mengatasi keluhan pasien yang kehilangan penciuman atau indra penciuman yang terdistorsi akibat Covid-19.
Baca juga: 4 Manfaat Vaksin Covid-19 yang Perlu Dipahami
Tapi, kabar baiknya adalah tidak ada kerugian atau efek samping yang nyata dari latihan penciuman ini.
“Jadi ini pasti sesuatu yang dapat dicoba oleh pasien segera setelah mereka mulai mengalami gejala anosmia," katanya.
Bleier pun merekomendasikan agar orang yang mengalami anosmia tidak ada salahnya untuk mencoba latihan penciuman.
“Meskipun masih ada banyak pertanyaan tentang jumlah sumber aroma yang sebaiknya digunakan dan berapa lama perlu berlatih, kami tahu itu nyaman dan tidak memiliki efek samping yang signifikan,” kata Bleier.
Dilansir dari Health Line, Nicole Aaronson, MD, MBA, CPE, FAAP, FACS., Ahli THT pediatrik dari Alfred I. duPont Hospital of Children, juga menyatakan latihan penciuman bisa menjadi cara mengatasi anosmia yang bisa dicoba di rumah.
Saat melakukan latihan ini, pasien bisa mencium beberapa rangkaian bau kuat yang bisa ditemukan di rumah.
Baca juga: Yang Harus Dilakukan Jika Tubuh Alami Reaksi Setelah Divaksin Covid-19
Bau tersebut juga bisa diganti dengan minyak atsiri.
Beri waktu 20 detik untuk mencium setiap bau dan lakukan tiga kali sehari selama enam minggu.
"Agar terlihat perubahannya, penting adanya komitmen jangka panjang," kata ahli yang juga menjadi Asisten Profesor Klinis Otolaringologi dan Anak dari Thomas Jefferson Sidney Kimmel School of Medicine, sekaligus penasihat medis Health Line tersebut.