KOMPAS.com - Tidur merupakan aktivitas utama bayi baru lahir. Si kecil baru bangun ketika butuh menyusu atau popoknya basah beberapa jam sekali.
Pola tidur bayi dari lahir sampai usia setahun umumnya memiliki perbedaan signifikan dari kebanyakan orang dewasa.
Tak pelak, banyak orangtua yang baru dikaruniai momongan kebingungan dan berupaya mencari tahu bagaimana pola tidur buah hatinya.
Kenali perubahan pola tidur bayi dari usia nol sampai tiga bulan, tiga sampai enam bulan, enam bulan sampai satu tahun, dan di atas satu tahun berikut.
Baca juga: 5 Cara Menidurkan Bayi yang Susah Tidur
Melansir Pregnancy Birth Baby, setiap orang termasuk bayi memiliki siklus atau pola tidur yang berbeda-beda.
Akan tetapi, secara umum pola tidur bayi dari usia nol sampai setahun memiliki patokan kurang lebih sebagai berikut:
Bayi baru lahir bisa tidur di siang dan malam hari. Total lamanya waktu tidur bayi dalam sehari bisa delapan sampai 18 jam. Nyaris separuh waktu bayi baru lahir digunakan untuk tidur.
Lamanya waktu tidur setiap sesi ini biasanya masih relatif singkat, karena bayi perlu menyusu dan ganti popok secara berkala.
Selain itu, bayi baru lahir belum belajar tidur hanya di saat gelap. Bayi biasanya mulai mengenal siang dan malam setelah usianya enam minggu.
Orangtua bisa mulai mengenalkan siang malam ini dengan sering memaparkan cahaya dan mengajak bermain di siang hari, dan menyiapkan suasana redup dan tenang di malam hari.
Pada tahapan usia ini, bayi biasanya tidur siang sebanyak tiga kali, masing-masing selama dua jam.
Pada usia tiga sampai enam bulan, bayi bakal tidur selama 14 sampai 15 jam sehari, dan mulai bisa tidur panjang sampai delapan jam di malam hari.
Sepanjang tidur di malam hari, bayi biasanya sesekali masih terbangun untuk menyusu atau ketika popoknya basah.
Baca juga: 4 Cara Menurunkan Demam pada Bayi
Ketika memasuki usia enam bulan, pola tidur bayi bakal lebih mirip dengan orangtuanya.
Pada usia ini, bayi dapat tidur sekitar 13 jam dalam sehari. Pola tidur malam bayi ini cenderung lebih panjang, bisa sampai 11 jam, dan lebih jarang terbangun di sela-sela tidur dibandingkan usia sebelumnya.