Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Menjaga Kesehatan Kulit Penting Diketahui

Kompas.com - 06/07/2022, 21:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

 

KOMPAS.com - Menjaga kesehatan kulit adalah hal penting karena kulit organ terbesar dan pelindung pertama manusia.

Mengutip Medical News Today, kulit memiliki banyak fungsi, menjadikannya berharga bagi manusia.

Perannya yang paling penting meliputi:

  • Pertahanan pertama manusia terhadao bakteri, virus, polusi, serta zat kimia lainnya yang beredar di lingkungan.
  • Mengatur suhu tubuh
  • Menjaga keseimbangan cairan
  • Mengontrol hilangnya kelembapan
  • Meredam sensasi rasa sakit untuk mengingatkan kita akan bahaya
  • Melindungi tubuh dari sinar ultraviolet (UV) matahari yang berbahaya.

Oleh karena itu, penting menjaga kesehatan kulit untuk mendukungnya dalam mempertahankan peran protektifnya.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Kulit yang Perlu Diwaspadai

Berikut beberapa cara menjaga kesehatan kulit yang bisa Anda coba:

1. Lindungi kulit dari sinar matahari

Mengutip Mayo Clinic, salah satu cara paling penting untuk menjaga kesehatan kulit Anda adalah dengan melindunginya dari sinar matahari.

Paparan sinar matahari seumur hidup dapat menyebabkan kerutan, bintik-bintik penuaan, dan masalah kulit lainnya, serta meningkatkan risiko kanker kulit.

Untuk perlindungan matahari terlengkap:

  • Gunakan tabir surya: gunakan tabir surya spektrum luas dengan minimal SPF 15. Aplikasikan tabir surya kembali setiap dua jam atau lebih sering jika Anda berenang atau berkeringat saat di luar ruangan.
  • Carilah tempat teduh: hindari sinar matahari antara jam 10 pagi hingga 4 sore, saat sinar matahari paling kuat.
  • Kenakan pakaian pelindung: tutupi kulit Anda dengan kemeja lengan panjang, celana panjang, dan topi bertepi lebar.

Baca juga: 10 Manfaat Serum Vitamin C, Tak Hanya untuk Mencerahkan Kulit

2. Jangan merokok

Mengutip Mayo Clinic, merokok membuat kulit Anda terlihat lebih tua dan berkontribusi terhadap kerutan.

Merokok mempersempit pembuluh darah kecil di lapisan terluar kulit, yang menurunkan aliran darah di kulit.

Kebiasaan merokok juga akan menghabiskan oksigen dan nutrisi kulit yang penting untuk kesehatan kulit.

Merokok juga merusak kolagen dan elastin, serat yang memberi kekuatan dan elastisitas kulit Anda.

Selain itu, ekspresi wajah berulang yang Anda buat saat merokok (seperti mengerucutkan bibir saat menghisap) dapat menyebabkan kerutan.

Selain itu, merokok meningkatkan risiko kanker kulit sel skuamosa.

Jika Anda merokok, cara terbaik untuk melindungi kulit Anda adalah dengan berhenti. Anda bisa minta saran atau perawatan dari dokter untuk membantu berhenti merokok.

Baca juga: 7 Manfaat Lidah Buaya: Cegah Diabetes hingga Jaga Kesehatan Kulit

3. Rawat kulit dengan lembut

Mengutip Mayo Clinic, beberapa aktivitas menjaga kebersihan kulit justru dapat berdampak buruk bagi kulit, seperti menghapus kotoran wajah berlebihan dan mencukur bulu ketiak.

Dalam merawat kulit perlu memperhatikan hal-hal berikut:

  • Batasi waktu mandi: mandi air panas atau berendam berlama-lama menghilangkan minyak dari kulit Anda. Batasi waktu mandi atau berendam dan sebaiknya menggunakan air hangat, bukan air panas.
  • Hindari sabun yang kuat: sabun dan deterjen yang kuat dapat menghilangkan minyak dari kulit Anda. Sebaiknya, pilih pembersih yang lembut untuk kulit.
  • Mencukur dengan hati-hati: untuk melindungi dan melumasi kulit Anda, oleskan krim cukur, lotion atau gel sebelum bercukur. Untuk mencukur gunakan pisau cukur yang bersih dan tajam. Mencukur ke arah rambut tumbuh, bukan melawannya.
  • Keringkan: setelah mencuci atau mandi, tepuk lembut atau keringkan kulit dengan handuk agar kelembapan tetap ada.
  • Melembabkan kulit kering: jika kulit Anda kering, gunakan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Untuk penggunaan sehari-hari, pertimbangkan pelembab yang mengandung SPF.

Baca juga: Efek Kafein pada Kulit Saat Dijadikan Bahan Skincare

4. Makan makanan yang sehat

Mengutip Mayo Clinic, makan makanan sehat dapat membantu Anda menjaga kesehatan kulit.

Makan banyak buah-buahan, sayuran, biji-bijian dan protein tanpa lemak, adalah pilihan terbaik.

Hubungan antara makanan dan jerawat tidak jelas, tetapi beberapa penelitian menunjukkan bahwa makanan yang kaya minyak ikan, rendah lemak tidak sehat dan karbohidrat olahan dapat membuat kulit tampak lebih muda.

Minum banyak air membantu menjaga kesehatan kulit Anda tetap terhidrasi.

5. Kelola stres

Mengutip Mayo Clinic, stres yang tidak terkontrol dapat membuat kulit Anda menjadi lebih sensitif dan memicu munculnya jerawat serta masalah kulit lainnya.

Untuk menjaga kesehatan kulit, ambil langkah-langkah untuk mengelola stres Anda, misalnya:

  • Tidur yang cukup, tetapkan batas yang wajar
  • Kurangi daftar tugas
  • Luangkan waktu untuk melakukan hal-hal yang Anda sukai.

Hasilnya mungkin bisa lebih dramatis dari yang Anda harapkan.

Baca juga: 4 Kesalahan Penggunaan Sunscreen yang Bikin Kulit Tak Terlindungi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau