KOMPAS.com - Memiliki kutu rambut mungkin sering membuat orang frustasi karena rasa gatal yang luar biasa di kulit kepala.
Ketika kutu rambut sudah bertelur, jumlah mereka akan berkembang dengan cepat.
Namun, ada beberapa obat alami yang diyakini bisa membasmi kutu rambut dari kepala Anda dengan cukup efektif.
Baca juga: Cara Aman untuk Membasmi Kutu Rambut
Berikut beberapa obat alami untuk membasmi kutu rambut yang bisa Anda coba:
Mengutip Medical News Today, minyak adas manis adalah salah satu cara yang dapat membasmi kutu rambut secara permanen.
Sebuah studi 2018 tentang pengobatan alami untuk kutu rambut pada anak-anak menemukan bahwa minyak adas manis adalah salah satu pengobatan alami yang paling efektif.
Orang yang menggunakan obat herbal lainnya biasanya melaporkan bahwa kutu rambut muncul lagi dalam beberapa bulan.
Mengutip Medical News Today, minyak zaitun menawarkan manfaat yang serupa dengan minyak adas manis, yang berpotensi membasmi kutu rambut dan mencegahnya muncul kembali.
Seperti minyak adas manis, minyak zaitun berada di antara obat paling efektif dalam studi 2018 yang sama.
Jika Anda menginginkan obat alami untuk membasmi kutu rambut, kedua minyak tersebut dapat menjadi pilihan.
Selain itu, minyak zaitun memiliki manfaat yang bisa menyehatkan rambut dan kulit kepala.
Baca juga: 6 Cara Atasi Kutu Rambut Pada Anak
Mengutip Medical News Today, minyak kelapa populer untuk merawat kulit kepala dan rambut kering.
Namun tidak hanya itu, minyak kelapa juga efektif sebagai obat alami untuk membasmi kutu rambut.
Hal itu berdasarkan hasil studi 2010 di Brasil yang mengeksplorasi efek dari beberapa obat alami kutu rambut kepala dan membandingkan hasilnya dengan pengobatan yang dijual bebas (OTC).
Dari pengobatan yang diuji, tim menemukan bahwa minyak kelapa murni adalah satu-satunya pengobatan yang efektif.
Dalam waktu 4 jam setelah mengoleskan minyak kelapa, rata-rata 80 persen kutu kepala sudah mati.
Mengutip Medical News Today, minyak pohon teh adalah obat alami yang populer untuk banyak kondisi kulit karena sifat antimikrobanya
Dalam studi 2010, peneliti mengukur efek dari campuran pohon teh dan minyak lavender untuk membasmi kutu rambut kepala pada 42 orang.
Setelah tiga kali perawatan dengan interval mingguan, 41 peserta tidak lagi memiliki kutu rambut.
Tingkat keberhasilan ini sebanding dengan banyak resep dan perawatan obat kutu rambut yang dijual bebas.
Namun, penelitian lain menilai bahwa minyak pohon teh kurang efektif sebagai obat alami untuk membasmi kutu rambut.
Selain itu, minyak pohon teh terkadang bisa mengiritasi kulit dan dapat menyebabkan ruam atau gatal.
Baca juga: Tips ala Rumahan untuk Hilangkan Kutu Rambut
Mengutip Medical News Today, minyak ter dapat membasmi kutu rambut dan mungkin telurnya.
Untuk orang dengan kutu yang resistan terhadap pengobatan atau alergi terhadap sampo kutu, minyak ter mungkin bisa menjadi pilihan yang efektif.
Namun, setelah menggunankan minyak ter Anda perlu membilas berulang kali.
Mengutip The Healthy, minyak pohon teh memiliki sifat antiseptik yang kuat.
Oleh karenanya, bisa menjadi obat alami untuk membasmi kutu rambut. Bahkan dapat membasmi telur kutu rambu.
Sebuah studi 2012 di Parasitology Research menemukan bahwa larutan minyak pohon teh 1 persen mampu membunuh 100 persen kutu rambut dalam waktu 30 menit.
Namun, ini masih berdasarkan penelitian di cawan laboratorium, belum diteliti langsung pada orang.
Sebelum digunakan disarankan untuk diencerkan dengan minyak sayur, zaitun, atau almond.
Kemudian, diaplikasikan ke area kecil dahulu karena ada kemungkinan menyebabkan ruaam atau iritasi kulit pada beberapa orang.
Baca juga: Cara Hilangkan Kutu Rambut dengan Minyak Kelapa
Cara membasmi kutu rambut yang efektif adalah membunuh induk dan telurnya. Jika tidak, kutu rambut bisa berkembang lagi di kulit kepala Anda.
Jadi, setelah menggunakan obat alami di atas, Anda mungkin perlu juga melakukan beberapa perawatan rumahan berikut untuk memastikan kutu rambut dan telurnya sudah hilang:
Mengutip The Healthy, menyisir rambut basah dengan menggunakan serit adalah salah satu cara perawatan rumahan untuk membasmi kutu rambut.
Serit adalah sisir khusus bergigi rapat. Dulu serit umumnya terbuat dari kayu.
Cara melakukannya adalah rambut yang basah setelah keramas ditambah kondisioner.
Lalu, disisir menggunakan serit dari pangkal ke ujung rambut, merata di setiap bagian sampai Anda tidak lagi menemukan kutu rambut.
Disarankan cara ini dilakukan sebanyak 3-4 hari selama beberapa minggu.
Untuk membasmi kutu rambut dan telurnya, Anda juga bisa menelusuri setiap sisi rambut menggunakan keterampilan tangan, yang disebut metani.
Metani merupakan perawatan rumahan untuk membasmi kutu rambut yang biasa dilakukan oleh orang tua zaman.
Mengutip The Healthy, metode ini memakan waktu, tetapi bisa menjadi cara untuk menghindari penggunaan bahan kimia.
Cara ini perlu dilakukan berkali-kali sebelum semua kutu rambut dan telurnya hilang. Sehingga, mungkin ini tidak seefektif cara lainnya.
Namun, mungkin metani dapat Anda lakukan setelah menggunakan obat alami untuk membasmi kutu rambut.
Baca juga: 3 Cara Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami dan dengan bantuan Obat
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.