KOMPAS.com - Ada banyak kemungkinan penyebab sakit perut kanan atas yang perlu diwaspadai.
Hal itu disebabkan perut kanan atas menampung banyak organ penting yang mengendalikan kesehatan.
Dikutip dari WebMD, perut kanan atas adalah tempat organ hati atau liver, kantong empedu, usus besar, usus halus, lambung, pankreas, dan ginjal sebelah kanan.
Baca juga: 15 Penyebab Sakit Perut Sebelah Kanan Bawah, Tak Selalu Usus Buntu
Jika ada salah satu masalah pada organ tersebut, seseorang bisa merasakan nyeri perut kanan atas.
Simak penjelasan lebih lanjut beragam alasan kenapa perut kanan atas sakit berikut ini.
Ada beberapa penyebab sakit perut kanan atas yang perlu diwaspadai, antara lain:
Dilansir dari Healthline, Gangguan ginjal seperti batu ginjal, infeksi ginjal, sampai kanker ginjal yang menyerang ginjal sebelah kanan bisa menyebabkan nyeri perut kanan atas.
Selain nyeri, gejala penyakit ginjal ini biasanya disertai rasa sakit dari perut yang menjalar ke pinggang atau selangkangan, kencing terasa sakit, sering kencing, urine bau tak sedap, kencing berdarah, demam, mual, atau muntah.
Gangguan pada organ liver atau hati juga bisa menyebabkan sakit perut kanan atas. Di antaranya penyakit liver, hepatitis, sirosis hati, abses hati, atau kanker hati.
Selain sakit perut kanan atas, gejala gangguan liver ini di antaranya kulit kekuningan, mual atau muntah, urine berwarna gelap, demam, kelelahan, dan berat badan turun tanpa sebab jelas.
Baca juga: 6 Penyebab Sakit Perut Bagian Bawah sesuai Lokasi Nyeri
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.