KOMPAS.com - Kanker rahim terdiri dari empat stadium yang masing-masing mungkin perlu pengobatan berbeda.
Mengutip Cleveland Clinic, semakin rendah angkanya, semakin sedikit kanker yang menyebar. Angka yang lebih tinggi, seperti stadium IV, berarti kanker telah menyebar ke bagian tubuh lainnya.
Stadium penting diketahui karena salah satu faktor untuk mengetahui seberapa serius kanker rahim yang berjalan dan bagaimana memberikan pengobatan yang tepat.
Baca juga: Tanda-tanda Kanker Rahim yang Perlu Diperhatikan
Berikut standar pengobatan untuk masing-masing stadium kanker rahim:
Mengutip Verywell Health, karakteristik kanker rahim pada stadium I ini tumbuhnya masih di dalam rahim dan mungkin ada di kelenjar serviks. Namun, belum sampai ke jaringan ikat leher rahim (serviks).
Belum ada juga tanda-tanda kanker rahim tumbuh di kelenjar getah bening di dekatnya.
Baca juga: Kelainan Kulit yang Umum pada Lansia: Penyebab dan Cara Mengatasinya
Sstadium I kanker rahim masih dibagi lagi menjadi:
Mengutip Verywell Health, standar pengobatan kanker rahim stadium I ini meliputi:
Baca juga: Kenali Stadium Kanker Rahim dan Tandanya Masing-masing
Pilihan operasi kanker rahim:
Mengutip WebMD, dalam beberapa kasus operasi saja sudah cukup untuk mengobati kanker rahim stadium I.
Namun jika ukuran tumor lebih besar atau kanker menyebar cepat, Anda mungkin juga perlu mendapatkan lebih banyak perawatan.
Dikhawatirkan ada sel kanker kecil yang telah menebar di luar rahim.
Baca juga: 6 Tanda Kerusakan Organ Hati yang Terlihat pada Kulit, Apa Saja?
Untuk menghindari kembalinya kanker rahim, Anda kemungkinan perlu perawatan tambahan, seperti terapi radiasi, kemoterapi, atau brakiterapi vagina, yang mengirimkan bahan radioaktif ke sel kanker.
Jika Anda memiliki kanker rahim endometrium stadium 1A dan masih ingin memiliki anak, Anda mungkin dapat menggunakan terapi progestin