Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pahami Bagaimana Kanker Berkembang dan Menyebar

Kompas.com - 21/03/2023, 17:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

Saat kanker terus tumbuh, perubahan tambahan akan terjadi. Bahkan di dalam tumor yang sama, sel yang berbeda mungkin memiliki perubahan genetik yang berbeda.

Bagaimana penyebaran Kanker

Kanker yang telah menyebar dari tempat pertama kali terbentuk ke tempat lain di tubuh disebut kanker metastatik.

Proses penyebaran sel kanker ke bagian tubuh lain disebut metastasis.

Kanker metastatik memiliki nama yang sama dan jenis sel kanker yang sama dengan kanker asli, atau primer.

Misalnya, kanker payudara yang membentuk tumor metastatik di paru-paru adalah kanker payudara metastatik, bukan kanker paru-paru.

Di bawah mikroskop, sel kanker metastatik umumnya terlihat sama dengan sel kanker aslinya.

Selain itu, sel kanker metastatik dan sel kanker asli biasanya memiliki beberapa ciri molekuler yang sama, seperti adanya perubahan kromosom tertentu.

Dalam beberapa kasus, pengobatan dapat membantu memperpanjang hidup penderita kanker metastatik.

Dalam kasus lain, tujuan utama pengobatan kanker metastatik adalah untuk mengontrol pertumbuhan kanker atau meredakan gejala yang ditimbulkannya.

Tumor metastatik dapat menyebabkan kerusakan parah pada fungsi tubuh, dan kebanyakan orang yang meninggal karena kanker meninggal karena penyakit metastatik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com