Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Gonore Bisa Sembuh Sendiri? Simak Jawaban dan Pemulihannya

Kompas.com - 07/04/2023, 21:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Tak sedikit orang yang terkena kencing nanah atau gonore khawatir dengan penyakitnya dan bertanya, apakah gonore bisa sembuh sendiri?

Untuk diketahui, gonore adalah penyakit menular seksual yang disebabkan bakteri Neisseria gonorrhoeae.

Mengutip laman Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia, ciri-ciri gonore ditandai dengan keluarnya cairan berwarna kuning kental seperti nanah dari alat kelamin.

Baca juga: Apakah Gonore Bisa Sembuh Total? Temukan Jawaban dan Cara Mengobatinya

Pada pria, gonore disertai gejala tambahan seperti nyeri saat berkemih, sering kencing, penis sakit, dan testis bengkak.

Sedangkan pada wanita, penyakit kencing nanah disertai gejala lain seperti keputihan bau tak sedap, haid tidak teratur, bibir vagina bengkak, dan nyeri panggul.

Untuk mengenal lebih jauh penyakit ini, simak penjelasan seputar penyembuhan gonore berikut.

Baca juga: Gejala Kencing Nanah pada Pria dan Wanita yang Perlu Diwaspadai

Apakah gonore bisa sembuh sendiri?

Dilansir dari Everlywell, penyakit gonore tidak bisa sembuh sendiri tanpa dukungan pengobayan yang tepat. Penyakit gonore perlu diobati dengan antibiotik tertentu agar bisa sembuh total.

Jenis obat antibiotik baik suntik maupun obat yang diminum untuk mengobati gonore tidak bisa sembarangan.

Dokter meresepkan obat ini sesuai dengan jenis bakteri sampai mempertimbangkan kondisi kesehatan penderita secara keseluruhan.

Penderita gonore akan diresepkan obat antibiotik ketika menunjukkan gejala gonore, berisiko terkena gonore, dan pasangan seksnya mengidap gonore.

Perlu diketahui, penyakit gonore yang tidak diobati secara tepat bisa membuat bakteri penyebab gonore kebal obat.

Akibatnya, penyakit ini jadi semakin sulit diobati dan proses pengobatannya membutuhkan waktu lebih lama ketimbang biasanya.

Selain itu, penyakit ini ketika tidak diobati dengan tepat juga rentan menular pada pasangan seks, menurunkan kesuburan, serta meningkatkan risiko HIV sampai penyakit kutil kelamin.

Pada ibu hamil yang tertular gonore dan tidak ditangani dengan tepat, penyakit ini bisa menyebabkan kebutaan pada bayi ketika penyakitnya menular lewat persalinan.

Baca juga: Gonore (Kencing Nanah)

Berapa lama gonore sembuh?

Dilansir dari NHS, gejala gonore biasanya sudah hilang dalam waktu beberapa hari sampai seminggu setelah penderita rutin menjalani pengobatan.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau