KOMPAS.com - Mindfulness adalah suatu teknik yang bisa dilakukan untuk membuat pikiran fokus dengan kejadian yang yang sedang berlangsung pada saat ini.
Teknik ini bisa dilakukan untuk mendukung kesehatan mental, termasuk mengurangi stres dan depresi.
Untuk lebih memahaminya, kenali apa itu mindfulness dan manfaatnya untuk kesehatan mental berikut ini.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Flexing dan Dampaknya pada Kesehatan Mental
Dilansir dari Mayo Clinic, mindfulness adalah salah satu teknik meditasi yang membuat Anda lebih fokus dengan indra dan perasaan yang muncul pada saat ini, tanpa ada penafsiran atau anggapan apapun.
Teknik relaksasi ini bertujuan untuk mengistirahatkan pikiran yang selalu digunakan untuk memecahkan masalah, merencanakan, atau memikirkan sesuatu.
Kondisi ini kemudian bisa memicu rasa stres, cemas, dan munculnya gejala depresi.
Dengan melakukan teknik mindfulness, Anda bisa menjauhkan pikiran dari hal-hal yang memicu rasa stres atau depresi dan bisa lebih terlibat pada situasi atau aktivitas yang berlangsung di sekitar Anda.
Baca juga: Kenali 4 Manfaat Memeluk Diri Sendiri untuk Kesehatan Mental
Disarikan dari Healthline dan Mayo Clinic, ada beberapa manfaat mindfulness untuk kesehatan mental, seperti:
Dengan mengetahui apa itu mindfulness, Anda bisa mulai melakukannya untuk mendapatkan manfaatnya.
Teknik mindfulness bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, serta dilakukan sebagai kegiatan yang rutin.
Baca juga: 3 Cara Menjaga Kesehatan Mental Melalui Pola Hidup Sehat
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.