Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/09/2023, 10:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Shintaloka Pradita Sicca

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bisakah skizofrenia disembuhkan? Skizofrenia merupakan gangguan mental serius yang membuat penderitanya tidak bisa menafsirkan realitas secara normal.

Penyakit ini bisa mengakibatkan halusinasi, delusi, dan perilaku yang mengganggu fungsi sehari-hari.

Dalam kasus yang parah, skizofrenia bisa memicu keinginan bunuh diri dan membahayakan nyawa.

Baca juga: Indonesia Peringkat 1 Negara dengan Skizofrenia, Stigma Harus Dihilangkan

Apakah skizofrenia bisa disembuhkan?

Menurut informasi dari WebMD, skizofrenia tidak bisa disembuhkan. Pasien skizofrenia biasanya membutuhkan perawatan seumur hidup.

Meski demikian, penderita skizofrenia perlu mendapatkan perawatan untuk mengelola gejalanya.

Pengobatan yang diberikan untuk pasien skizofrenia bisa berupa pemberian obat, psikoterapi, dan terapi perilaku.

Semakin dini Anda mendapatkan pengobatan skizofrenia, semakin baik hasil yang didapatkan.

Dengan pengobatan, banyak pasien skizofrenia berhasil menjalani kehidupan yang normal.

Baca juga: Kenali Apa Itu Skizofrenia, Penyebab, dan Gejalanya

Apa jadinya jika skizofrenia tidak diobati?

Meski tidak bisa sembuh total, pasien skizofrenia tetap harus mendapatkan pengobatan.

Menurut informasi dari Life Stance Health, penderita skizofrenia yang hidup tanpa pengobatan memadai memiliki kesehatan mental yang lebih buruk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com