Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mendukung Penderita Skizofrenia, Jangan Asal Bertindak

Kompas.com - 01/07/2022, 06:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) skizofrenia sering mendapat stigma buruk dari masyarakat, berupa diskriminasi, perlakuan kasar, kata-kata hinaan, hingga dijauhi oleh lingkungan sosial.

Padahal, orang dengan konsidi ini justru perlu dukungan besar oleh orang sekitarnya.

Apalagi, penderita skizofrenia memang sering mengasingkan diri. Namun selain perawatan medis, mereka sebenarnya butuh dukungan dari orang terdekat.

Orang terdekat dapat memberi kasih sayang dan mendukung penderita skizofrenia dengan memotivasi, membantu mengenali gejala, hingga menyiapkan perawatan dengan psikiater atau ahli kejiwaan.

Baca juga: Indonesia Peringkat 1 Negara dengan Skizofrenia, Stigma Harus Dihilangkan

Apabila Anda memiliki sanak saudara, rekan, atau tetangga ODGJ dengan skizofrenia berikut hal yang mungkin bisa Anda lakukan untuk mendukung mereka.

1. Dengarkan dan validasi

Saat orang terdekat mengungkapkan dan menunjukkan halusinasi atau delusi mereka, Anda mungkin bingung karena tidak tahu bagaimana cara merespons yang tepat.

Adalah normal jika Anda tidak tahu kalimat apa yang paling cocok untuk menanggapi ujaran delusi mereka.

Namun, alih-alih mengabaikan gejala tersebut, Anda dapat mengingat hal-hal kecil yang mereka lihat, dengar, dan yakini bahwa semua itu memang nyata.

Kemudian, Anda bisa merespons mereka dengan kalimat tanggapan seperti:

  • "Sosok aneh yang ada di rumahmu pasti sangat menyeramkan. Apakah ada yang bisa saya lakukan untuk membuat Anda merasa lebih aman?"
  • "Saya mengerti Anda tidak mau bepergian karena merasa diawasi orang lain, namun apakah saya boleh menemani Anda?"

Baca juga: Bagaimana Kelebihan Dopamin Bikin Halusinasi dan Berkaitan dengan Skizofrenia?

2. Jangan paksa untuk berubah

Orang dengan skizofrenia cenderung melakukan semuanya dengan sesuka hati.

Bahkan, tak peduli akan kondisi dirinya dan lingkungan sekitar yang mungkin butuh sentuhan-sentuhan, seperti mandi bersih, cukur rambut, atau mengenakan baju yang layak.

Melansir Health, jangan memaksa mereka untuk berubah atau terlalu ikut campur membenahi kepribadian orang dengan skizofrenia.

Anda cukup memberi saran saja dan membiarkan mereka tetap memegang kendali atas keputusan dan tindakannya.

Sebagai contoh, berikut kalimat yang bisa Anda sampaikan:

  • "Apakah Anda membutuhkan bahan makanan? Saya bisa mengantarmu ke supermarket hari ini."
  • "Saya rasa kita bisa menyiapkan makan malam bersama, tapi gimana kalau kita mencuci piring terlebih dahulu?"

3. Tetap terhubung

Penarikan diri dari sosial dan isolasi sering menjadi tanda awal skizofrenia. Kemudian pada beberapa kasus, ada yang menghindari hal yang dulu mereka sukai, seperti pekerjaan atau sekolah, dan hobi.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau