Beberapa penyakit menular dapat menyebabkan komplikasi serius, terutama pada orang dewasa.
Misalnya, hepatitis B dapat menyebabkan kerusakan hati yang parah, sementara herpes zoster dapat menyebabkan nyeri saraf kronis.
Vaksinasi dapat mencegah penyakit-penyakit ini dan mengurangi risiko komplikasi yang dapat memengaruhi kualitas hidup seseorang.
Dengan melakukan vaksinasi, orang dewasa membantu mengurangi beban sistem perawatan kesehatan.
Artinya, sumber daya kesehatan dapat lebih difokuskan pada pasien dengan kebutuhan khusus, dan fasilitas kesehatan tidak akan terlalu terbebani oleh peningkatan kasus penyakit yang dapat dicegah.
Vaksinasi jauh lebih ekonomis dibandingkan dengan perawatan penyakit.
Mencegah penyakit melalui vaksinasi lebih hemat biaya daripada merawat penyakit setelah seseorang terinfeksi.
Dengan melakukan vaksinasi, orang dewasa berinvestasi dalam kesehatan mereka sendiri dan juga menghemat biaya pribadi dan masyarakat.
Oleh karena itu, memahami manfaat vaksin untuk orang dewasa di atas sangatlah penting.
Pasalnya, vaksinasi adalah investasi penting dalam kesehatan dan perlindungan bersama yang tidak boleh diabaikan.
Untuk itu, Anda diimbau untuk berkonsultasi dengan dokter Anda untuk menentukan jenis vaksin yang dibutuhkan dan sesuai dengan tubuh Anda.
Baca juga: Mengenal Vaksin Hepatitis A, Manfaat, Dosis, Efek Sampingnya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.