KOMPAS.com - Konsumsi buah tertentu dapat menjadi cara menyenangkan untuk membantu Anda menurunkan tekanan darah tinggi.
Mengutip Medicine Net, buah-buahan dapat bermanfaat menjadi pengobatan ala rumahan untuk tekanan darah tinggi karena kebanyakan mengandung tinggi serat, antioksidan, dan mineral tertentu (seperti kalium dan magnesium).
Semua nutrisi tersebut dapat meredakan tekanan darah tinggi dan mencegah komplikasinya, termasuk penyakit jantung dan stroke.
Baca juga: Berapa Tekanan Darah Tinggi pada Anak? Ini Penjelasannya...
Untuk diketahui bahwa tekanan darah adalah acuan ukuran kekuatan di dalam arteri tubuh yang terjadi pada setiap jantung berdetak saat darah mengantarkan darah kaya oksigen ke setiap organ dan sel.
Merujuk Kementerian Kesehatan RI, tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah suatu keadaan di mana tekanan darah sistolik lebih dari sama dengan 140 mmHg dan atau tekanan darah diastolik lebih dari sama dengan 90 mmHg.
Selanjutnya, artikel ini akan menunjukkan macam buah yang bermanfaat untuk membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
Baca juga: 6 Dampak Tekanan Darah Tinggi yang Merusak Tubuh
Dikutip dari Eating Well, buah pilihan untuk menurunkan hipertensi bisa meliputi berikut:
Pisang adalah sumber kalium, nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan jantung, sekaligus meredakan tekanan darah tinggi.
Buah ini telah terbukti membantu mengelola hipertensi dan dikenal kemampuannya mengurangi efek natrium dalam tubuh dan meredakan ketegangan pada dinding pembuluh darah.
Alpukat mengandung serat makanan dan lemak tak jenuh, yang keduanya dikaitkan dengan kesehatan jantung.
Selain itu, buah alpukat mengandung 250 miligram potasium per porsi, yang setara dengan sepertiga ukuran alpukat ukuran sedang.
Pola makan kaya kalium membantu mengimbangi beberapa efek berbahaya natrium pada tekanan darah.
Baca juga: Kenapa Tekanan Darah Tinggi Picu Penyakit Jantung?
Buah beri meliputi blueberry, blackberry, dan raspberry.
Para ahli kesehatan mengungkapkan bahwa buah beri berkhasiat mengatasi tekanan darah tinggi.
Manfaat buah beri ini didapat karena kandungan antioksidan, termasuk antosianin yang menurut penelitian dapat membantu menurunkan tekanan darah.