Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 13 Penyebab Gangguan Kecemasan yang Perlu Diketahui

Kompas.com - 22/04/2024, 07:30 WIB
Fadila Rosyada Hariri,
Khairina

Tim Redaksi

Sumber Health.com

Hal ini karena perubahan kadar glukosa darah yang cepat dan berulang, serta gula darah rendah yang berulang, telah dikaitkan dengan gangguan mood, termasuk kecemasan.

8. Perfeksionisme

Dorongan untuk mencapai standar yang sangat tinggi dan takut akan kegagalan dapat memicu kecemasan. Perfeksionisme bisa menjadi pemicu yang tidak terduga dari kecemasan karena membuat seseorang terlalu khawatir tentang hasil yang sempurna.

9. Konflik dalam hubungan

Konflik atau ketidaksepakatan dalam hubungan dapat menjadi pemicu kecemasan, terutama jika itu melibatkan orang-orang yang dekat dengan kita. Khawatir tentang konsekuensi masa depan dari konflik dalam hubungan dekat bisa menyebabkan kecemasan.

Baca juga: 5 Penyebab Umum Seseorang Mengalami Gangguan Kecemasan

10. Informasi yang berlebihan

Overload informasi, terutama dari media sosial, juga bisa menjadi pemicu kecemasan. Terlalu banyak paparan terhadap berita yang menakutkan atau membaca terlalu banyak tentang topik yang memicu kecemasan bisa meningkatkan tingkat kecemasan seseorang.

11. Takut perpisahan dari orang yang dicintai

Ketakutan terpisah dari orang yang dicintai adalah pemicu umum kecemasan, tidak hanya bagi anak-anak dan remaja, tetapi juga bagi orang dewasa.

Hal ini sering kali mendorong mereka untuk menghindari situasi di mana mereka harus terpisah dari figur yang mereka cintai, dan bahkan dapat menyebabkan gejala fisik seperti mimpi buruk atau ketegangan tubuh saat menghadapi perpisahan atau antisipasinya.

12. Takut akan bencana berskala besar

Kecemasan bisa muncul sebagai respons terhadap peristiwa bencana alam atau perubahan iklim yang terjadi secara global. Kekhawatiran akan peristiwa bencana dan perubahan lingkungan yang terkait dengan peristiwa tersebut dapat memicu stres dan kecemasan yang signifikan.

13. Kekhawatiran atas kehilangan kontrol

Ketidakmampuan untuk mengontrol situasi tertentu, terutama selama peristiwa besar seperti pandemi Covid-19, dapat menyebabkan kecemasan.

Merasa tidak mampu melindungi orang-orang yang kita cintai atau tidak bisa melakukan sesuatu untuk mengatasi situasi bisa membuat seseorang merasa sangat tidak nyaman dan cemas.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau