KOMPAS.com - Hidung berair kerap terjadi saat Anda sedang pilek. Namun, kenapa hidung berair padahal tidak pilek?
Ternyata, ada beberapa penyebab hidung berlendir tapi tidak pilek, seperti alergi, sinusitis, konsumsi makanan atau obat tertentu, polip hidung, dan adanya benda asing di dalam hidung.
Selain membuang ingus, Anda juga bisa mencoba untuk mengonsumsi obat alergi, minum air putih, dan menggunakan pelembap udara sebagai cara mengatasi ingus cair seperti air.
Untuk lebih jelasnya, ketahui penyebab hidung berair padahal tidak pilek dan cara mengatasinya berikut ini.
Baca juga: 7 Penyebab Ingus Cair Seperti Air dan Cara Mengatasinya
Beberapa kondisi dan masalah kesehatan tertentu bisa membuat hidung berair saat Anda sedang tidak pilek.
Disarikan dari Cleveland Clinic dan Healthline, ada beberapa penyebab hidung berair padahal tidak pilek yang perlu diketahui, seperti:
Beberapa kondisi atau masalah kesehatan di atasi bisa jadi penyebab keluar air dari hidung meskipun sedang tidak pilek.
Baca juga: Kenapa Ingus Keluar Terus-menerus? Ketahui 12 Penyebabnya
Hidung yang berair umumnya bukan merupakan masalah medis yang serius dan dapat diatasi dengan melakukan perawatan mandiri.
Beberapa cara mengatasi hidung berair padahal tidak pilek, yakni:
Hidung yang berair umumnya tidak berbahaya sehingga tidak memerlukan pengobatan medis khusus.
Namun, Anda diimbau untuk segera ke dokter jika hidung yang berair berlangsung selama lebih dari tiga minggu dan disertai dengan gejala lainnya, seperti demam, sulit bernapas, dan bengkak di area wajah.
Pemeriksaan lebih lanjut akan dilakukan untuk mengetahui alasan kenapa hidung berair padahal tidak pilek sehingga Anda bisa mendapatkan pengobatan yang tepat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.