Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Kunyit Bermanfaat Menurunkan Kolesterol? Ini Penjelasannya...

Kompas.com - 18/06/2024, 19:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Kolesterol tinggi bisa menjadi awal berbagai masalah kesehatan seperti penyakit kardiovaskular.

Oleh karena itu, penting melakukan langkah-langkah untuk menurunkan kolesterol tinggi, termasuk penggunaan apotek hidup sebagai bagian dari pola makan harian.

Salah satu apotek hidup yang dikenal bisa membantu menurunkan kolesterol tinggi adalah kunyit.

Apakah demikian? Baca terus artikel ini untuk mengetahui apakah mengonsumsi kunyit bisa menurunkan kolesterol tinggi.

Baca juga: Apakah Aktivitas Fisik Menurunkan Kolesterol Tinggi? Ini Ulasannya...

Apakah kunyit bermanfaat menurunkan kolesterol?

Mengutip Very Well Health, penelitian menemukan manfaat kunyit termasuk untuk mengatasi kolesterol tinggi.

Dari penelitian tersebut, tampak bahwa kunyit bermanfaat menurunkan kolesterol total, LDL (low-density lipoprotein alias kolesterol jahat), dan trigliserida (jenis lemak lain dalam darah).

Sebuah penelitian yang dilakukan pada kelinci yang diberi makanan tinggi lemak menunjukkan bahwa kunyit bisa menurunkan kadar kolesterol LDL dan trigliserida, serta mencegah oksidadi LDL.

Baca juga: 11 Makanan untuk Bantu Menurunkan Kolesterol Tinggi

LDL yang teroksidasi telah terbukti berkontribusi terhadap pembentukan aterosklerosis.

Aterosklerosis adalah proses pengerasan plak (penumpukan kolesterol) di arteri, yang dapat menyebabkan peningkatan kejadian kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.

Namun, sebagain besar penelitian tersebut hanya melibatkan hewan.

Karena kunyit dapat menurunkan lipid pada hewan, kunyit diperkirakan juga dapat melakukan hal yang sama pada manusia.

Baca juga: 4 Perubahan Gaya Hidup untuk Menurunkan Kolesterol secara Alami

Beberapa penelitian kecil yang meneliti efek penurunan lipid dari kunyit atau bahan aktifnya (kurkumin) mencatat bahwa meskipun terdapat sedikit penurunan kadar kolesterol total dan LDL, hal ini bukanlah penurunan yang signifikan.

Dikutip dari Very Well Health, kurkumin adalah bahan aktif dalam kandungan kunyit yang terkenal berperan banyak memberikan manfaat untuk kesehatan. Salah satu perannya adalah mengurangi gangguan metabolisme yang bisa menyebabkan kolesterol tinggi dan penyakit jantung.

Penelitian yang menggunakan formulasi kurkumin yang tersedia secara hayati melaporkan dampak yang lebih baik dalam menurunkan kolesterol, seperti yang dikutip dari The Healthsite.

Baca juga: 10 Obat Alami untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi yang Perlu Dicoba

Cara yang bisa Anda lakukan agar mendapatkan manfaat kunyit untuk menurunkan kolesterol tinggi meliputi berikut:

  • Menambahkan ke dalam sup
  • Diseduh bersama air lemon
  • Ditambahkan ke dalam teh atau susu
  • Ditaburkan ke dalam smoothie
  • Ditambahkan ke dalam salad

Umumnya, konsumsi kunyit tidak menimbulkan efek samping. Dalam kasus yang jarang terjadi, efek samping kunyit yang bisa muncul pada beberapa orang, seperti diare, mual, sakit kepala, pusing, gangguan pencernaan, alaergi kulit, dan pendarahan yang tidak biasa.

Baca juga: 7 Langkah Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com