Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Organ Bisa Jadi Komplikasi Penyakit Ginjal Polikistik

Kompas.com - 05/08/2024, 09:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Penyakit ginjal polikistik bisa mengakibatkan komplikasi kesehatan yang berbahaya meliputi gagal organ.

Mengutip Cleveland Clinic, penyakit ginjal polikistik adalah kelainan genetik, sehingga penyakit ini bisa muncul sejak anak baru lahir.

Penyakit ini terjadi ketika kista tumbuh banyak di organ vital ini. Kista adalah massa yang berisi cairan.

Baca juga: Tanda-tanda Penyakit Ginjal Polikistik yang Bisa Akibatkan Gagal Organ

Kista dapat mengubah bentuk ginjal menjadi lebih besar dan mencegahnya berfungsi menyaring limbah dari darah dengan benar.

Kondisi tersebut seiring waktu dapat mengakibatkan berbagai masalah kesehatan, apalagi jika Anda tidak mendapatkan pengobatan penyakit ginjal polikistik dengan benar.

Baca terus artikel ini untuk mepelajari beberapa komplikasi penyakit ginjal polikistik yang bisa muncul.

Baca juga: Kenali Penyakit Ginjal Polikistik yang Bisa Dialami Bayi Baru Lahir

Komplikasi penyakit ginjal polikistik

Komplikasi kesehatan terkait dengan penyakit ginjal polikistik meliputi berikut:

  • Tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi atu hipertensi merupakan komplikasi umum dari penyakit ginjal polikistik.

Hipertensi yang tidak diobati dapat menyebabkan kerusakan lebih lanjut pada ginjal dan meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Baca juga: Makanan yang Perlu Dihindari Ketika Memiliki Penyakit Ginjal

  • Hilangnya fungsi ginjal

Hilangnya fungsi ginjal secara progresif merupakan salah satu komplikasi penyakit ginjal polikistik paling serius.

Hampir setengah dari mereka yang menderita penyakit ini mengalami gagal ginjal pada usia 60 tahun.

Penyakit ini dapat mengganggu kemampuan ginjal untuk mencegah penumpukan limbah ke tingkat yang beracun, suatu kondisi yang disebut uremia.

Saat penyakit memburuk, penyakit ginjal stadium akhir dapat terjadi, yang memerlukan dialisis ginjal berkelanjutan atau transplantasi untuk memperpanjang umur hidup Anda.

  • Pertumbuhan kista di hati

Seiring bertambahnya usia, kista pada penderita penyakit ginjal polikistik berisiko berkembang di hati.

Meskipun perkembangan kista dapat dialami oleh pria maupun wanita, kondisi ini lebih sering terjadi pada wanita.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau