Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Fakta tentang Penis yang Jarang Diketahui Para Wanita

Kompas.com - 30/09/2022, 22:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

KOMPAS.com - Penis merupakan alat kelamin pria yang berada di luar tubuh (organ eksternal). Meski berada di luar tubuh, penis merupakan organ vital sehingga ada beberapa fakta tentang anggota tubuh ini yang tidak diketahui para wanita.

Sejauh ini, Anda mungkin mengetahui bahwa penis yang dimiliki pria memiliki dua fungsi yaitu sebagai saluran keluarnya air mani (sperma) serta air seni (urine).

Selain mengenai fungsi, penis ternyata memiliki beberapa fakta terkait ukuran, orgasme, hingga ereksi yang mungkin belum Anda ketahui.

Baca juga: 8 Penyebab Penis Berjerawat

1. Penis bisa mencapai 15 cm saat ereksi

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Sex & Marital Therapy, panjang penis saat ereksi berkisar antara 13-15 cm.

Namun, ada beberapa pria yang memiliki panjang penis hingga 18 cm saat mengalami ereksi.

Sementara itu, saat dalam keadaan normal atau tidak ereksi, penis pria memiliki panjang rata-rata 9 cm.

Perlu dicatat, tidak ada korelasi antara besar penis sebelum dan ketika ereksi. Artinya, pria yang memiliki penis pendek belum tentu tak menunjukkan perubahan ketika sedang ereksi.

2. Orgasme pria lebih singkat dari wanita

Dilansir dari Health, wanita umumnya mampu merasakan orgasme selama 20 detik. Hal ini membuat wanita memiliki waktu orgasme lebih lama dibanding para pria.

Michael Reitano, MD, dokter reproduksi pria di Roman kepada Health, menyebutkan bahwa pria hanya merasakan orgasme selama enam detik.

3. Merokok membuat ukuran penis berkurang saat ereksi

Bahaya dari kebiasaan merokok seolah tak ada habisnya. Merokok ternyata bisa meracuni penis dan mengakibatkan organ reproduksi pria menjadi lebih pendek saat ereksi.

"Merokok bisa mempengaruhi pembuluh darah, sehingga kemampuan ereksi pria pun dapat berkurang," ujar Reitano.

"Banyak pria mengeluhkan panjang penisnya berkurang 2,5 cm saat ereksi akibat kebiasaan merokok. Saat berhenti merokok, ukuran penis pria kemungkinan dapat kembali seperti semula," imbuhnya.

Baca juga: 8 Penyebab Penis Sakit Setelah Berhubungan Seks

4. Penis mirip klitoris

Penis ternyata memiliki kemiripan dengan organ yang dimiliki wanita yaitu klitoris. Hal itu karena ketika pria masih dalam tahap awal kehidupan (embrio), pria memiliki klitoris yang berubah bentuk menjadi penis karena hormon testosteron.

"Ujung klitoris sangat mirip dengan kepala penis, hanya berukuran sangat kecil. Sama halnya dengan penis, klitoris akan membesar dan dialiri darah saat wanita terangsang," kata dr. Natalya Lopushnyan, MD, ahli urologi di Greater Boston Urology.

5. Bentuk penis saat ereksi tidak berbeda, meski belum disunat

Saat pria tidak disunat, penis memiliki kulup atau selubung kulit yang dapat ditarik menutupi kepala penis.

Halaman:
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com