Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Kaki Setiap Hari Apakah Baik? Berikut Penjelasannya…

Kompas.com - 24/10/2023, 17:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Berjalan kaki adalah salah satu jenis olahraga yang dapat mendukung kesehatan. Namun, jalan kaki setiap hari apakah baik?

Ternyata, berjalan kaki setiap hari secara rutin dapat bermanfaat untuk kesehatan, seperti meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan berat badan, hingga mendukung kesehatan mental.

Namun, intensitas olahraga jalan kaki yang dilakukan perlu disesuaikan dengan kemampuan tubuh agar tidak memicu cedera atau masalah kesehatan lainnya.

Untuk itu, simak penjelasan dan manfaat jalan kaki setiap hari berikut ini.

Baca juga: 7 Manfaat Jalan Kaki Tanpa Alas Kaki dan Efek Sampingnya

Jalan kaki setiap hari apakah baik?

Jalan kaki adalah olahraga dengan intensitas ringan hingga sedang yang baik untuk kesehatan dan memiliki risiko yang lebih kecil sehingga baik dilakukan setiap hari.

Dilansir dari Medical News Today, berjalan kaki adalah olahraga low impact yang memiliki beban rendah, namun dapat membantu untuk menjaga atau meningkatkan kesehatan fisik.

Untuk itu, orang dewasa diimbau untuk berjalan kaki 10.000 langkah setiap hari untuk mendapatkan manfaat dari olahraga ini.

Meskipun tidak semua orang bisa mendapatkan jumlah langkah tersebut setiap hari, menambah jumlah langkah secara bertahap tetap disarankan agar manfaat yang lebih besar bisa didapatkan.

Baca juga: Jalan Kaki yang Baik Jam Berapa? Berikut Penjelasannya…

Manfaat jalan kaki setiap hari

Jalan kaki adalah jenis olahraga sederhana yang bisa dilakukan setiap hari dan memberikan manfaat untuk kesehatan fisik serta mental.

Melansir Mayo Clinic, ada beberapa manfaat jalan kaki setiap hari yang akan didapatkan, seperti:

  • Menjaga berat badan dan mengurangi lemak tubuh
  • Mencegah atau mengurangi gejala berbagai masalah kesehatan, seperti penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, kanker, dan diabetes tipe 2
  • Meningkatkan kesehatan kardiovaskular
  • Meningkatkan kekuatan tulang dan otot
  • Meningkatkan ketahanan otot
  • Meningkatkan kadar energi
  • Meningkatkan suasana hati, kemampuan kognitif dan daya ingat, serta kualitas tidur
  • Meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh
  • Meningkatkan kekuatan sistem imun
  • Mengurangi stres dan ketegangan

Namun, kecepatan, jarak, dan frekuensi berjalan kaki akan sangat memengaruhi manfaat yang didapatkan.

Baca juga: Soesalit Djojoadhiningrat, Anak Semata Wayang R.A. Kartini yang Terlupakan Sejarah

Olahraga jalan kaki setidaknya perlu dilakukan selama 30 menit sehari untuk mendapatkan manfaat di atas.

Dengan memahami penjelasan mengenai jalan kaki setiap hari apakah baik di atas, Anda bisa mulai mencoba jenis olahraga ini.

Namun, Anda yang jarang berolahraga diimbau untuk mulai melakukan olahraga ini secara bertahap dan meningkatkan intensitasnya secara berkala agar tidak mengalami cedera.

Anda juga diimbau untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu jika memiliki masalah kesehatan tertentu sebelum mulai melakukan olahraga jalan kaki untuk menghindari masalah kesehatan yang lebih serius.

Baca juga: 5 Manfaat Jalan Kaki Malam Hari untuk Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
 
Pilihan Untukmu
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

13 Tanda Ginjal Bermasalah yang Dirasakan di Malam Hari, Apa Saja?

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Dukung Sepak Bola Perempuan ASEAN, MSIG Jadi Title Partner Pertama Piala AFF Wanita

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

5 Tanda Kerusakan Ginjal yang Bisa Dilihat di Pagi Hari, Apa Saja?

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Mahfud MD: UGM Bukan yang Palsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Lagi Terlibat

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Travel

4 Negara dengan Nilai Tukar Rupiah Tinggi, agar Bisa Liburan Murah ke Luar Negeri

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Eks Karyawan Diana Ungkap Gaji Dipotong Rp 10.000 jika Shalat Jumat, padahal Upah Per Hari Rp 80.000

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Agar Khusyuk Ibadah dan Anti-Boros, Siapkan Jadwal Imsakiyah dan Bijak Rencanakan Keuangan

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Tafsir Hukum Mahfud MD di Tengah Riuh Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi...

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Telepon Cak Imin, Prabowo Minta Menteri-menterinya Rapatkan Barisan

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Global

BREAKING NEWS: Paus Fransiskus Meninggal Dunia

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Soesalit Djojoadhiningrat, Anak Semata Wayang R.A. Kartini yang Terlupakan Sejarah

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Tanda-tanda Seseorang Menderita Batu Ginjal, Bisa Dilihat dari Urine

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Hype

Brandon Salim Menikah dengan Dhika Himawan

api-1 . POPULAR-INDEX

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
BPOM dan BPJPH Temukan Makanan Mengandung Babi, Bahkan Ada yang Berlogo Halal
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau