Seperti hepatitis A, jenis penyakit ini juga tidak memerlukan pengobatan khusus. Dokter biasanya meresepkan obat untuk meringankan gejala hepatitis.
Selama pemulihan, pasien direkomendasikan untuk banyak istirahat, minum banyak air putih, mengonsumsi makanan bergizi lengkap dan seimbang agar tubuh dapat melawan virus.
Sedangkan untuk hepatitis B kronis atau penyakit yang berlangsung lebih dari enam bulan, dokter biasanya merekomendasikan obat antivirus untuk mencegah virus berkembang biak dan merusak hati.
Pemberian obat antivirus hepatitis B oleh dokter akan disesuaikan dengan tingkat kerusakan hati atau liver, jumlah virus di dalam tubuh, serta kondisi kesehatan penderita secara umum.
Obat antivirus hepatitis B diberikan untuk mencegah kerusakan hati dan berujung kanker hati. Penderita hepatitis B kronis kemungkinan perlu minum obat ini seumur hidup.
Selama menjalani pengobatan hepatitis B, penderita disarankan untuk pantang minuman beralkohol dan dilarang minum obat acetaminophen dosis tinggi karena bisa merusak hati.
Baca juga: Kenali Beragam Cara Penularan Hepatitis B
Penderita hepatitis C biasanya juga diberikan obat antivirus untuk mencegah virus berkembang biak di dalam tubuh dan merusak organ hati.
Jika tidak segera diobati, infeksi virus hepatitis C bisa berlangsung lebih dari enam bulan atau menjadi kronis.
Penderita hepatitis C kronis perlu mengonsumsi obat antivirus interferon pegilasi dan ribavirin.
Obat ribavirin diminum setiap hari, sedangkan interferon disuntikkan ke tubuh penderita hepatitis C seminggu sekali.
Jika Anda memiliki gejala hepatitis A, B, C, diskusikan obat paling tepat untuk menyembuhkan hepatitis yang tengah diderita.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.