Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Serat Bisa Membantu Mengatasi Sembelit?

Kompas.com - 12/09/2021, 12:03 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Anda bisa menjadi sembelit karena sejumlah alasan, termasuk:

  • Faktor gaya hidup: Rendahnya asupan serat makanan, kurang aktivitas, dan rendahnya asupan cairan
  • Obat-obatan atau suplemen: Contohnya termasuk obat penghilang rasa sakit opioid, antidepresan, antipsikotik, dan beberapa antasida
  • Penyakit: Contohnya termasuk diabetes, sindrom iritasi usus besar, penyakit radang usus dan kondisi neurologis seperti Parkinson
  • Tidak diketahui: Penyebab sembelit kronis beberapa orang tidak diketahui. Ini dikenal sebagai sembelit idiopatik kronis

Jika Anda sudah makan banyak serat dan sembelit Anda disebabkan oleh hal lain, menambahkan lebih banyak serat mungkin tidak membantu dan bahkan bisa memperburuk masalah.

Menariknya, penelitian telah menunjukkan bahwa beberapa orang dengan sembelit ternyata makan serat dalam jumlah yang sama dengan orang-orang yang tidak memiliki kondisi tersebut.

Sebuah penelitian selama 6 bulan pada 63 orang yang diterbitkan dalam World Journal of Gastroenterology (WJG) pada 2012 menemukan bahwa untuk orang dengan konstipasi idiopatik kronis, diet rendah serat atau bahkan tanpa serat secara drastis dapat memperbaiki gejala mereka.

Kondisi ini mungkin juga berlaku untuk orang yang memiliki sindrom iritasi usus besar (IBS), karena banyak makanan berserat tinggi malah dapat memperburuk gejala IBS.

Namun demikian, mengingat potensi manfaat kesehatan serat, Anda tidak boleh mengadopsi diet rendah serat dalam jangka panjang tanpa berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi Anda.

Baca juga: 13 Makanan yang Mengandung Karbohidrat Tinggi tapi Menyehatkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com