Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/06/2022, 10:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Kita semua tahu menjaga asupan cairan tubuh adalah hal penting agar kita tetap bugar.

Namun, mengatur waktu kapan Anda harus minum air juga hal penting yang harus Anda perhatikan.

Spesialis gangguan tidur Jessica Vensel Rundo mengatakan agar kita memperhatikan berapa banyak air yang kita minum sebelum tidur.

"Kami tidak menyarankan untuk minum air putih dalam jumlah banyak sebelum tidur," ungkapnya.

Baca juga: 5 Cara Mencegah Kanker Hati yang Penting Diterapkan

Waktu terbaik untuk minum air

Anda disarankan untuk berhenti minum air dua jam sebelum tidur. Hal ini penting dilakukan agar Anda tidak membanjiri tubuh Anda dengan cairan ekstra yang dapat menyebabkan Anda ingin buang air kecil saat tengah malam.

Jika Anda memang memerlukan minum air karena hal mendesak, entah karena mulut terasa kering atau Anda perlu minum obat malam, sebaiknya minumlah dalam jumlah sedikit.

“Sebagai aturan umum, minumlah kurang dari segelas air dalam dua jam terakhir sebelum tidur jika perlu. Dan minumlah seteguk kecil,” ucap Vensel Rundo.

"Cobalah untuk menghindari cairan seperti alkohol, jus, dan teh dalam dua jam terakhir sebelum kepala Anda menyentuh bantal," tambahnya.

Mengapa Anda tidak boleh minum air sebelum tidur?

Menjaga asupan cairan tubuh memang penting. Namun, istirahat di malam hari juga sama pentingnya.

Jika tidur Anda sering terganggu, mungkin sudah waktunya untuk mengubah rutinitas malam Anda.

Tidur malam yang sering terganggu bisa mempengaruhi kualitas tidur. Pada akhirnya, hal ini juga berdampak negatif pada sistem kekebalan tubuh.

“Sistem kekebalan Anda tidak efektif setelah mengalami kurang tidur,” ucap Vensel Rundo.

Meskipun bangun untuk pergi ke kamar mandi sesekali tidak akan membahayakan kesehatan Anda, gangguan tidur yang terus-menerus dapat menyebabkan berbagai masalah.

Bagaimanapun, tidur berhubungan dengan segala hal mulai dari sistem kekebalan tubuh hingga kesehatan mental. Kurang tidur yang intens telah terbukti memiliki tautan ke:

  • mudah lupa
  • infeksi
  • tekanan darah tinggi
  • kolesterol tinggi
  • pertambahan berat badan
  • kanker.

Baca juga: Payudara Sakit tapi Tidak Ada Benjolan, Ciri-ciri Kanker Payudara?

Kapan waktu yang tepat untuk minum air putih?

Untuk menjaga asupan cairan tubuh, Anda memang harus minum air putih secara konsisten sepanjang hari.

Namun, bukan berarti Anda harus minum air putih dalam jumlah besar untuk satu waktu, terutama sebelum tidur.

Sebaliknya, pertahankan keseimbangan cairan sepanjang hari dengan:

Minum air setiap kali makan.
Tetap terhidrasi setelah berolahraga.
Mendapatkan air ekstra dari buah-buahan dan sayuran.

"Tidak ada waktu khusus untuk memenuhi asupan cairan tubuh. Hal yang perlu Anda lakukan hanyalah memenuhi asupan cairan tubuh secara berkelanjutan dan kosnisten.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau