Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanda-tanda Kanker Mata yang Harus Diperhatikan

Kompas.com - 16/10/2022, 16:30 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Apakah Anda sering mengalami penglihatan kabur? Ini dapat menjadi salah satu tanda kanker mata.

Mengutip Medical News Today, kanker mata dapat terjadi di dalam atau di sekitar mata dapat diserang kanker.

Mata kita terdiri dari 3 bagian utama, yaitu:

  • Bola mata: berisi zat seperti jeli yang disebut humor vitreus
  • Orbit: jaringan dan tulang yang mengelilingi bola mata
  • Adneksa: terdiri dari kelopak mata dan kelenjar air mata.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Rahim yang Perlu Diperhatikan

Kanker mata yang dimulai di mata disebut sebagai kanker intraokular primer. Sedangkan, kanker mata yang dimulai dari bagian tubuh lain disebut sebagai kanker intraokular sekunder.

Mengutip American Cancer Society, kanker mata termasuk penyakit kronis yang jarang terjadi dan tanda-tandanya sering kali tidak terdeteksi sejak dini.

Tidak ada tes skrining yang direkomendasikan secara luas untuk kanker mata pada orang dengan risiko.

Selain itu, banyak orang dengan kanker mata tidak mengalami gejala sampai tumor berlanjut, seperti yang dikutip dari Medical News Today.

Namun, beberapa kanker mata dapat ditemukan lebih awal, yaitu dengan rutin melakukan pemeriksaan mata tahunan.

Terutama, bagi Anda yang berisiko lebih tinggi terkena kanker mata, seperti orang dengan sindrom nevus displastik atau sindrom kanker BAP1.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Ginjal yang Harus Diwaspadai

Tanda-tanda

Mengutip MD Anderson Cancer Center, tanda-tanda kanker mata yang umum meliputi:

  • Penglihatan kabur atau kehilangan penglihatan tiba-tiba
  • Kehilangan bidang visual (kehilangan sebagian dari bidang penglihatan Anda)
  • Floaters (bintik-bintik atau coretan melayang di bidang penglihatan) atau kilatan cahaya
  • Muncul area berpigmen (gelap) pada konjungtiva
  • Benjolan kecil, keras, menonjol dengan lesi di tengah kelopak mata
  • Ulserasi di kelopak mata
  • Kehilangan bulu mata
  • Lesi berwarna coklat atau berpigmen pada kelopak mata
  • Benjolan yang tidak sembuh-sembuh
  • Menumbuhkan bintik hitam pada iris
  • Perubahan bentuk atau ukuran pupil

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Tulang yang Harus Diwaspadai

  • Perubahan posisi bola mata atau cara mata bergerak
  • Mata menonjol
  • Penglihatan ganda
  • Nyeri orbital atau okular
  • Air mata yang berlebihan, air mata berdarah

Mengutip Medical News Today, kanker mata jarang menyebabkan munculnya rasa sakit, kecuali tumornya sudah membesar.

Sementara itu, gejala di atas bisa saja terjadi karena masalah kesehatan lain.

Profesional kesehatan akan menggunakan tes berikut untuk mendiagnosis kanker mata:

  • Oftalmoskopi: instrumen genggam yang terdiri dari cahaya dan lensa pembesar kecil.
  • Ultrasound (USG): tes yang sangat umum digunakan untuk membantu mendiagnosis kanker mata
  • Angiografi fluoresen: memungkinkan dokter melihat pembuluh darah di dalam mata.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Otak Stadium Akhir yang Harus Diwaspadai

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau