Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Urutan Mandi yang Benar untuk Menurunkan Risiko Serangan Jantung

Kompas.com - 20/10/2022, 22:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Serangan jantung bisa terjadi di mana saja, termasuk di kamar mandi.

Menurut MedClique, urutan mandi yang salah menjadi salah satu penyebab umum terjadinya serangan jantung.

Kaitan pasti antara urutan mandi dan serangan jantung yang dialami sebenarnya tidak diketahui, namun banyak ahli yang menebak bahwa perbedaan suhu tubuh dan air menyebabkan perubahan tekanan darah yang mendadak.

Perubahan ini mengakibatkan jantung bekerja lebih keras untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Baca juga: Manfaat dan Akibat Mandi Malam Menggunakan Air Dingin Sebelum Tidur

Mayo Clinic menjelaskan bahwa kondisi ini menyebabkan penebalan serambi kiri jantung yang meningkatkan risiko serangan jantung mendadak.

Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memahami urutan mandi yang benar untuk menurunkan risiko serangan jantung.

Berikut urutan mandi yang benar yang bisa dicoba.

1. Mengatur temperatur air

Melansir Healthline, mandi dengan temperatur air yang terlalu panas atau terlalu dingin bisa membuat arteri dan pembuluh kapiler untuk bekerja terlalu keras sehingga meningkatkan risiko serangan jantung.

Menyesuaikan temperatur dengan suhu tubuh adalah cara yang terbaik untuk menghindarinya.

Gunakan pergelangan tangan untuk memeriksa temperatur air dan jika terasa nyaman, maka temperatur tersebut sudah sesuai.

2. Mulai dari bagian tubuh bawah

Membasahi bagian tubuh bawah lebih disarankan untuk mulai mandi.

Dengan cara ini, tubuh bisa menyesuaikan dengan temperatur air secara bertahap.

MedClique menjelaskan bahwa membasahi bagian tubuh atas, mulai dari kepala, akan membuat tubuh menyesuaikan temperatur secara tiba-tiba sehingga risiko untuk terkena serangan jantung lebih besar.

Baca juga: Manfaat dan Efek Samping Mandi Air Dingin

3. Secara bertahap membasahi dan menyampo bagian tubuh atas

Membasahi bagian tubuh atas secara bertahap sebelum mengaplikasikan sampo akan membantu membersihkan sisa-sisa kotoran yang menempel di tubuh.

Badan yang basah juga akan membuat sabun lebih mudah diaplikasikan.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau