Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengobati Kanker Vagina yang Penting Diketahui Wanita

Kompas.com - 21/10/2022, 15:40 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Untuk mengobati kanker vagina jenis sel skuamosa yang tebal lesi kurang dari 0,5 cm, dapat meliputi:

  • Terapi radiasi eksternal: terutama untuk tumor besar
  • Terapi radiasi internal
  • Operasi: bisa eksisi lokal luas atau vaginektomi dengan rekonstruksi vagina. Terapi radiasi dapat diberikan setelah operasi.

Jika ukuran lesi dari kanker vagina jenis sel skuamosa lebih dari 0,5 cm dapat meliputi:

Operasi

Untuk lesi di sepertiga bagian atas vagina: vaginektomi dan diseksi kelenjar getah bening, dengan atau tanpa rekonstruksi vagina.
Untuk lesi di sepertiga bawah vagina: diseksi kelenjar getah bening.

Terapi

Terapi radiasi dapat diberikan setelah operasi, yang mungkin meliputi:

  • Terapi radiasi eksternal dengan atau tanpa terapi radiasi internal
  • Terapi radiasi internal
  • Untuk lesi di sepertiga bagian bawah vagina, terapi radiasi dapat diberikan ke kelenjar getah bening di dekat tumor.

Untuk mengobati kanker vagina jenis adenokarsinoma vagina stadium I mungkin termasuk:

Pembedahan (vaginektomi dan histerektomi dengan diseksi kelenjar getah bening). Ini dapat diikuti dengan rekonstruksi vagina dan/atau terapi radiasi.

Terapi radiasi internal: terapi radiasi eksternal juga dapat diberikan pada kelenjar getah bening di dekat tumor di bagian bawah vagina.

Kombinasi terapi yang mungkin termasuk eksisi lokal luas dengan atau tanpa diseksi kelenjar getah bening dan terapi radiasi internal.

Baca juga: 5 Ciri-ciri Vagina Tidak Sehat, Wanita Perlu Tahu

Kanker vagina stadium II, III, dan IVa

Mengutip National Cancer Institute, cara mengobati kanker vagina stadium II, III, dan IV dapat termasuk:

  • Terapi radiasi internal dan/atau eksternal ke vagina. Terapi radiasi juga dapat diberikan pada kelenjar getah bening di dekat tumor di bagian bawah vagina.
  • Operasi: bisa vaginektomi atau eksenterasi panggul, dengan atau tanpa terapi radiasi.
  • Kemoterapi diberikan dengan terapi radiasi.

Kanker vagina stadium IVb

Pengobatan kanker vagina stadium IVb ini mungkin termasuk terapi radiasi sebagai terapi paliatif yang berfungsi untuk meredakan gejala dan meningkatkan kualitas hidup.

Kemoterapi juga dapat diberikan.

Meskipun tidak ada obat antikanker yang terbukti bisa membantu pasien dengan rejimen kanker vagina stadium IVB hidup lebih lama, mereka sering diobati dengan kanker serviks.

Kanker vagina berulang

Pengobatan kanker vagina berulang mungkin meliputi:

  • Operasi (eksenterasi panggul)
  • Terapi radiasi

Kondisi kanker vagina berulang juga sering diobati dnegan dengan rejimen yang digunakan untuk kanker serviks, meskipun belum terbukti secara penuh membantu pasien dengan kondisi ini.

Baca juga: 10 Cara Menjaga Kesehatan Vagina dari Infeksi Penyakit

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau