KOMPAS.com - Anhidrosis atau tubuh yang sulit berkeringat bisa menyebabkan suhu tubuh tidak bisa turun dan memicu kondisi yang mengancam nyawa.
Meskipun ada beberapa orang yang terlahir dengan kondisi ini, anhidrosis bisa diatasi dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu dan menghindari aktivitas yang menyebabkan suhu tubuh meningkat.
Untuk itu, ketahui cara mengatasi susah berkeringat secara alami berikut ini.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Anhidrosis, Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
Dilansir dari WebMD, anak-anak yang sulit berkeringat umumnya akan secara alami berkeringat ketika bertambah dewasa.
Namun, orang dewasa yang mengalami anhidrosis perlu melakukan perubahan kebiasaan sehingga kondisi ini tidak mengganggu kegiatan sehari-hari dan menyebabkan komplikasi, seperti:
Menurut Cleveland Clinic, tubuh yang sulit berkeringat bisa juga disebabkan oleh kondisi medis tertentu, seperti penyakit Parkinson dan gangguan saraf tertentu.
Kondisi ini kemudian perlu diatasi secara medis dengan fokus untuk menyembuhkan penyakit yang diderita.
Namun jika tidak ditemukan penyebabnya, cara mengatasi anhidrosis yang bisa dilakukan adalah dengan menghindari situasi yang bisa membuat suhu tubuh meningkat.
Baca juga: Apa yang Terjadi apabila Kulit Tidak Dapat Mengeluarkan Keringat?
Tubuh yang sulit berkeringat bisa menyebabkan peningkatan suhu dan memicu kondisi yang lebih serius, seperti heat cramp, heat exhaustion, dan heatstroke.
Untuk itu, Anda diimbau untuk segera mencari bantuan medis jika tubuh tiba-tiba tidak berkeringat atau hanya mengeluarkan sedikit keringat ketika cuaca panas atau sedang melakukan aktivitas fisik yang berat.
Mengetahui cara mengatasi susah berkeringat tersebut sangat penting agar Anda bisa menghindari komplikasi yang bisa mengancam nyawa.
Meskipun begitu, Anda juga perlu memahami gejala heatstroke, seperti suhu tubuh yang meningkat secara signifikan atau lebih dari 40 derajat Celcius, agar bisa melakukan tindakan pencegahan serta tahu kapan harus mencari bantuan medis.
Baca juga: Kenapa Tidak Berkeringat Saat Olahraga? Berikut 6 Penyebabnya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.