Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Penyebab Mata Panda dan Cara Menghilangkannya

Kompas.com - 19/12/2022, 07:31 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

Sumber Perdoski

KOMPAS.com - Mata panda adalah istilah yang digunakan awam untuk menunjukkan lingkaran gelap di bawah area mata.

Masalah kesehatan ringan ini meskipun sekilas sepele tapi terkadang cukup mengganggu penampilan.

Ketika mata panda muncul, seseorang bakal terlihat kelelahan, sayu, atau kurang tidur.

Untuk mengenal lebih dekat dengan gangguan kesehatan ini, kenali penyebab mata panda dan cara menghilangkan mata panda yang paling efektif.

Baca juga: 7 Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Cepat

Penyebab mata panda

Menurut Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia, ada beberapa penyebab mata panda, di antaranya:

  • Pigmentasi atau pembentukan pigmen (zat pemberi warna kulit) secara berlebihan pada bagian kantung mata bisa membuat area wajah ini terlebihan lebih gelap
  • Penumpukan lemak di bawah mata secara tidak langsung memicu terbentuknya cekungan di bawah mata dan membuat area kantung mata lebih gelap
  • Penipisan kulit di sekitar area seputar mata
  • Kurangnya fleksibilitas kulit dan munculnya kerutan di bawah mata, kondisi ini biasanya bagian alami dari penuaan
  • Kebiasaan menggaruk bagian bawah mata, terutama pada orang dengan alergi seperti dermatitis kontak dan dermatitis kontak alergi

Selain penyebab mata panda yang umum di atas, masalah kesehatan tertentu seperti kekurangan vitamin K, sinusitis kronis, efek terapi estrogen dan hormonal juga bisa memicu terbentuknya kantung mata biang mata panda.

Baca juga: 5 Masker Mata Panda Alami yang Praktis

Cara menghilangkan mata panda secara efektif

Ada beberapa cara menghilangkan mata panda secara efektif yang bisa dicoba, antara lain:

  • Gunakan eye cream mata panda yang memiliki bahan aktif dengan formula mencerahkan atau mencegah hiperpigmentasi, seperti azelaic acid, vitamin C, atau retinoid
  • Suntik filler hyaluronic acid apabila mata panda disebabkan munculnya garis-garis halus di bawah mata
  • Transplantasi lemak autologus untuk kasus mata panda karena kurangnya fleksibitas kulit
  • Peremajaan kulit dengan tindakan medis PRP (platelet-rich plasma)
  • Terapi laser untuk mata panda

Jika Anda khawatir dengan masalah kesehatan ini, coba diskusikan dengan dokter untuk opsi cara menghilangkan mata panda secara efektif sesuai kondisi dan penyebab mata panda Anda. Dengan begitu, problem kulit yang mengganggu penampilan ini bisa segera diatasi.

Baca juga: 11 Penyebab Mata Panda, Tak Selalu Kurang Tidur

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau