Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riset: Makanan Tinggi Kalori Tidak Bikin Berat Badan Naik Seketika

Kompas.com - 24/10/2023, 18:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Shintaloka Pradita Sicca

Tim Redaksi

Mekanisme tersebut sebenarnya adalah bagian dari respon tubuh untuk menghadapi kemungkinan rasa lapar di kemudian hari.

Sayangnya, jika asupan kalori terus meningkat hingga hitungan minggu atau bulan, hal ini dapat menyebabkan kondisi kesehatan seperti peningkatan risiko resistensi insulin.

Resistensi insulin terjadi ketika tubuhmu tidak dapat dengan mudah menyerap gula darah. 

Alhasil, kadar gula darah naik dan meningkatkan peluang Anda terkena prediabetes atau diabetes. Pada titik ini, berat badan Anda juga akan ikut naik.

Baca juga: 4 Penyebab Berat Badan Naik Drastis, Bisa Depresi hingga PCOS

Bagaimana cara mencegah konsumsi makanan tinggi kalori berlebihan?

Saat tubuhmu terbiasa makan makanan kalori tinggi atau makan dalam jumlah banyak, kamu akan sulit untuk merasa kenyang, meski perut sudah penuh.

Untuk menghindari hal ini, berikut tips untuk mencegah makan berlebihan yang dilansir dari laman MD Anderson:

  • Makanlah dengan bijaksana sepanjang hari. Perhatikan ukuran porsi Anda.
  • Hindari makanan olahan yang mudah dimakan berlebihan.
  • Penuhi buah-buahan dan sayuran segar. Mereka menyediakan banyak serat dan akan membuat Anda kenyang di antara waktu makan dan mengurangi kebutuhan untuk ngemil.
  • Makanlah dari piring salad, bukan dari piring makan. Ini akan membantu Anda mengontrol ukuran porsi Anda.
  • Hindari gangguan saat makan, seperti menonton TV, menggunakan komputer, atau perangkat elektronik lainnya. Berfokus pada makanan itu sendiri akan membuat Anda lebih sadar kapan Anda kenyang.
  • Makan perlahan dan letakkan garpu di antara suapan. Kebiasaan makan yang mindful ini akan memperlambat Anda dan memudahkan Anda menyadari kapan Anda sudah kenyang.
  • Minumlah air sebelum, selama dan sesudah makan.
  • Rencanakan makanan Anda sebelumnya.
  • Buatlah jurnal makanan untuk membantu Anda memperhatikan kebiasaan positif atau negatif.

Baca juga: Meski Sudah Diet dan Olahraga, 4 Hal Ini Bikin Berat Badan Sulit Turun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com