Jika Anda sedang sakit atau baru pulih dari pneumonia, batasi kontak Anda dengan orang lain.
Jika Anda sehat, hindari berada di dekat orang yang terinfeksi pneumonia.
Seperti yang kita pelajari selama pandemi Covid-19, menjaga jarak setidaknya satu meter dari orang lain akan mengurangi jumlah paparan virus atau bakteri saat Anda bernapas atau berbicara.
Kementerian Kesehatan RI telah memperkenalkan jenis antigen Pneumokokus Konyugasi (PCV) untuk mencegah pneumonia dalam imunisasi nasional.
Imunisasi PCV diberikan sebanyak dua kali saat berusia 0-11 bulan dan sebanyak satu kali saat anak usia 12-24 bulan.
Anda dapat mengurangi kemungkinan terkena pneumonia dengan menghindari orang yang sakit dan mengingat untuk menjaga kebersihan tangan.
Meskipun pneumonia sering kali mudah diobati dengan perawatan di rumah, dalam situasi tertentu, terlambat mencari bantuan medis dapat menyebabkan komplikasi serius atau bahkan berakibat fatal.
Baca juga: Kasus Pneumonia di China Meningkat, Begini Tanggapan Kemenkes
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.