KOMPAS.com - Hoarding disorder adalah gangguan kesehatan mental yang membuat seseorang mengumpulkan barang secara berlebihan, termasuk yang tidak berharga, hingga berdampak negatif pada kesehatan dan kehidupannya.
Lalu, apakah penyakit hoarding disorder bisa sembuh?
Ternyata, penyakit hoarding disorder bisa disembuhkan. Namun, diperlukan perawatan dan pengobatan secara bertahap dan kemungkinan untuk kambuh kembali masih ada.
Untuk lebih jelasnya, ketahui cara menyembuhkan hoarding disorder dan dampaknya untuk kesehatan berikut ini.
Baca juga: Mengenal Apa Itu Hoarding Disorder, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Ternyata, penyakit hoarding disorder bisa disembuhkan dengan perawatan dan pengobatan yang tepat secara bertahap.
Dilansir dari Mayo Clinic, tindakan perawatan dan pengobatan hoarding disorder tidak mudah untuk dilakukan, namun bisa secara efektif untuk mengurangi gejala hoarding disorder.
Pasalnya, beberapa penderita hoarding disorder tidak menyadari efek negatif menumpuk barang pada kehidupannya atau merasa tidak memerlukan bantuan apapun.
Tidak hanya itu saja, barang atau hewan peliharaan yang disimpan mungkin memberikan rasa nyaman tersendiri pada penderita hoarding sehingga justru akan menimbulkan rasa marah atau frustasi jika dicoba diambil.
Penderita gangguan kesehatan mental ini kemudian akan kembali menumpuk barang atau hewan peliharaan untuk memenuhi kebutuhan emosionalnya.
Pengobatan dan perawatan secara medis bisa mengurangi gejala yang muncul. Beberapa cara menyembuhkan hoarding disorder yang mungkin akan diberikan, yakni:
Selain melakukan pengobatan dan perawatan secara medis, orang-orang yang memiliki penyakit hoarding perlu melakukan tindakan perubahan secara bertahap dan melakukan pola hidup sehat untuk mendukung kesembuhan.
Orang-orang di sekitar penderita, termasuk keluarga dan teman, juga diimbau untuk memberikan dukungan yang diperlukan.
Baca juga: 7 Gejala Hoarding Disorder, Tak Hanya Menimbun Barang
Hoarding disorder bisa memberikan dampak negatif pada kesehatan dan kualitas hidup penderitanya.
Pasalnya, barang-barang yang ditumpuk bisa mengurangi ruang gerak di dalam rumah sehingga pekerjaan, kebersihan, dan hubungan dengan orang lain memburuk.
Dilansir dari NHS, beberapa dampak dari hoarding disorder untuk kesehatan, seperti:
Jadi, apakah penyakit hoarding disorder bisa sembuh?
Ternyata, gangguan kesehatan mental ini bisa disembuhkan dengan pengobatan dan perawatan yang tepat.
Namun, pengobatan dan perawatan yang dilakukan membutuhkan waktu yang tidak sebentar dan memiliki kemungkinan untuk bisa kambuh kembali.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.