Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Alkohol Bisa Turunkan Kadar Gula Darah? Ini Ulasannya...

Kompas.com - 02/09/2024, 19:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Namun, hal ini bisa berbahaya bagi penderita diabetes yang mengonsumsi obat insulin. Obat ini sudah berperan untuk menurunkan kadar gula darah.

Jika Anda minum alkohol dan menggunakan obat insulin, tentu kadar gula darah Anda bisa semakin rendah ke arah yang mengkhawatirkan. Kondisi ini disebut hipoglikemia.

Menurut WebMD, hipoglikemia lebih mungkin terjadi, jika Anda minum alkohol berlebihan.

Baca juga: Manfaat Karbohidrat Kompleks Terhadap Kadar Gula Darah

Meskipun alkohol dapat menurunkan kadar gula darah, alkohol juga berpotensi meningkatkannya.

Mengutip Very Well Health, konsumsi alkohol secara teratur dan jangka panjang terbukti dapat meningkatkan resistensi insulin, yang menjadi penyebab kadar gula darah tinggi dan diabetes.

Peningkatan kadar gula darah mengakibatkan hiperglikemia atau kadar gula darah yang terlalu tinggi.

Artinya, minum alkohol justru berisiko menyebabkan Anda semakin kesulitan mengelola kadar gula darah.

Selain itu, kebiasaan minum minuman keras ini berisiko membuat Anda mengalami gangguan kesehatan secara keseluruhan, karena bisa meningkatkan kadar trigliserida, tekanan darah, dan peningkatan denyut jantung.

Baca juga: 6 Buah Pilihan untuk Meredakan Kadar Gula Darah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau