Semangka juga kaya akan likopen, sebuah antioksidan kuat yang membantu melindungi jantung dan kulit.
Memulai hari dengan makan buah semangka bisa memberikan Anda hidrasi yang cukup untuk tubuh beberapa jam ke depan.
Baca juga: Bolehkah Makan Buah Mangga saat Perut Kosong?
Pepaya adalah buah rendah kalori, tinggi serat, serta kaya akan vitamin A, C, dan E.
Selain itu, buah tropis ini kaya akan enzim seperti papain dan chymopapain. Enzim-enzim ini memberikan manfaat buah pepaya untuk melancarkan proses pencernaan dan mencegah sembelit.
Makan buah pepaya saat perut kosong bisa mendukung Anda dalam menurunkan berat badan, melancarkan sistem pencernaan, dan menurunkan kadar kolesterol.
Buah beri termasuk bluberi, blackberry, rasberi, dan stroberi.
Buah beri kaya akan antioksidan, vitamin, dan serat makanan.
Buah beri, khususnya bluberi, yang dimakan saat perut kosong menawarkan manfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan kognitif.
Apel juga pilihan buah terbaik untuk dimakan saat perut kosong.
Buah apel kaya akan serat, yang dapat membantu mengatur kadar gula darah dan meningkatkan rasa kenyang.
Gula alami dalam kandungan apel memberikan pelepasan energi yang stabil.
Buah apel juga mengandung antioksidan seperti quercetin, yang membantu meningkatkan fungsi otak dan kesehatan secara keseluruhan.
Baca juga: Apa Efek Samping Setelah Makan Buah Durian? Ini Ulasannya...
Pir adalah buah yang kaya akan vitamin C dan K, serta kalium dan tembaga.
Makan buah pir saat perut kosong membantu Anda merasa lebih kenyang dan mengontrol asupan kalori.
Kandungan buah pir juga baik utnuk menjaga kesehatan ginjal, usus, dan jantung.