KOMPAS.com - Alpukat adalah buah yang kaya akan serat dan mengandung banyak lemak sehat, berbeda dengan kebanyakan buah-buahan lainnya.
Terdapat juga berbagai vitamin dan mineral dalam kandungan buah ini.
Berkat kandungannya makan alpukat setiap hari menawarkan banyak manfaat, termasuk untuk mengontrol berat badan dan gula darah.
Baca terus artikel ini yang akan mengulas lebih lanjut tentang manfaat makan alpukat setiap hari.
Baca juga: Makan Buah Alpukat Bermanfaat untuk Apa? Ini 6 Manfaatnya...
Disarikan dari Health dan Medical News Today, mengonsumsi alpukat bisa memberikan berbagai manfaat kesehatan yaitu meliputi:
Buah alpukat merupakan sumber lemak sehat, yaitu lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda.
Lemak ini bermanfaat untuk memberikan rasa kenyang lebih lama, sehingga bisa mencegah Anda makan berlebihan.
Serat dalam kandungan buah alpukat juga berperan memberikan manfaat itu. Selain itu, serat mampu melancarkan pencernaan.
Pasalnya, buah ini juga mengandung antioksidan dan antiinflamasi yang terkait dengan kontrol berat badan yang sehat.
Makan alpukat setiap hari bisa memelihara pencernaan Anda lebih sehat.
Alpukat memiliki kandungan serat yang tinggi. Makan setengah buah alpukat bisa memberikan asupan serat sekitar 6-7 gram.
Makan cukup serat bisa membantu mencegah sembelit, menjaga kesehatan saluran pencernaan, dan menurunkan risko kanker usus besar.
Dalam 100 gram buah alpukat, Anda bisa mendapatkan 76 miligram (mg) sterol tumbuhan yang disebut beta-sitosterol.
Mengonsumsi beta-sitosterol dan sterol tumbuhan lainnya secara teratur bisa membantu menjaga kadar kolesterol dalam kisaran yang sehat.
Kadar kolesterol yang terjaga baik penting untuk kesehatan jantung.
Baca juga: Kandungan Buah Alpukat: Sumber Lemak Sehat, Serat, dan Vitamin
Alpukat mengandung lutein dan zeaxanthin, dua fitokimia yang dibutuhkan untuk jaringan mata berfungsi dengan baik.
Keduanya bersifat antioksidan yang membantu mencegah kerusakan termasuk dari efek sinar UV.
Makan alpukat setiap hari bermanfaat untuk mengurangi risiko terkena degenerasi makula terkait usia.
Buah alpukat adalah sumber vitamin K yang cukup baik.
Vitamin ini berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang. Asupan vitamin K yang cukup akan meningkatkan penyerapan kalsium dan mengurangi eksresi kalsium melalui urine.
Satu buah alpukat utuh (tanpa kulit dan biji) menyediakan vitamin K sebanyak 42 mikrogram (mcg).
Alpukat megandung senyawa yang dapat membantu mencegah timbulnya beberapa jenis kanker.
Salah satunya adanya kandungan fitokimia dan karotenoid tinggi tinggi yang diduga memiliki sifat antikanker.
Menurut studi pada 2023, mengonsumsi alpukat lebih dari satu porsi setiap minggu bisa menurunkan risiko kanker kolorektal, paru-paru, dan kandung kemih.
Mengonsumsi alpukat setiap hari baik untuk ibu hamil, karena adanya kandungan folat yang penting untuk kehamilan sehat.
Folat dalam kandungan satu buah alpukat bisa sekitar 160 mcg.
Berkat folat, manfaat makan alpukat bagi ibu hamil adalah untuk mengurangi risiko keguguran dan kelainan tabung saraf.
Selain itu, alpukat mengandung asam lemak sehat yang mendukung perkembangan janin sehat.
Baca juga: Apakah Buah Alpukat Bisa Menurunkan Gula Darah? Ini Ulasannya...
Alpukat sumber folat yang baik. Penelitian menemukan hubungan antara kadar folat rendah dengan depresi.
Folat membantu mencegah penumpukan homosistein yang bisa mengganggu sirkulasi darah ke otak.
Jika ada kadar zat ini berlebihan di dalam darah, bisa memicu disfungsi kognitif dan depresi.
Mengonsumsi alpukat setiap hari juga membantu detoksifikasi tubuh secara alami.
Hal ini karena buah alpukat mengandung tinggi serat yang mendorong pergerakan usus secara teratur.
Alhasil, racun dalam tubuh bisa dibuang secara teratur melalui tinja.
Buah alpukat mengandung saponin. Ini adalah zat yang berpotensi memiliki efek positif terhadap osteoartritis lutut dan ponggul.
Namun, belum ada penelitian yang mengonfirmasi efek saponin dalam jangka panjang pada orang dengan osteroartritis.
Makan alpukat setiap hari bisa membantu Anda terhindari dari penyakit kronis, seperti penyakit kardiovaskular.
Manfaat ini diperoleh karena adanya kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam alpukat.
Buah ini juga mengandung serat yang baik. Menurut riset, mengonsumsi serat dapat mengurangi risiko stroke, hipertensi, diabetes, obesitas, dan penyakit gastrointestinal.
Itulah sederetan manfaat yang bisa diperoleh dari mengonsumsi alpukat setiap hari.
Baca juga: Apa Saja Kandungan dari Buah Alpukat? Ini Ulasannya...
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.