Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/05/2016, 08:00 WIB

KOMPAS.com - Setiap bagian tubuh memiliki sensitivitas yang berbeda pada rangsangan dari luar, termasuk pada timbulnya nyeri. Paling tidak, ada 5 bagian tubuh yang paling sensitif pada rasa sakit.

1. Ujung jari
Ujung jari-jari kita lebih sensitif pada nyeri dibandingkan bagian tubuh lainnya. Ini sebabnya mengapa luka kecil, seperti tergores kertas atau ditusuk jarum untuk mengambil contoh darah, bisa membuat pria berbadan kekar merasa kesakitan.

Ujung jari dipenuhi oleh ujung saraf, yang mengirimkan sinyal nyeri langsung ke otak. Makin banyak ujung saraf, makin banyak pula sinyal nyeri yang cepat terkirim dan sinyalnya pun lebih kuat dibanding dari bagian tubuh lain, misalnya dari lengan.

2. Tulang kering
Tulang kering, tulang di bagian depan kaki bawah, hanya memiliki sedikit lemak untuk melindunginya dari benturan. Tak heran jika bagian ini terantuk sesuatu rasa nyerinya bisa lebih hebat.

3. Lengkung telapak kaki
Saat Anda tak memakai alas kaki dan menginjak benda kecil di lantai memakai lengkungan telapak kaki, rasa nyerinya bisa membuat kita kaget dibandingkan dengan jika kita menginjak di bagian tumit.

Itu karena telapak kaki bagian atas dan belakang memiliki kulit yang tebal akibat formasi kalus. Sebaliknya dengan bagian lengkungan yang kulitnya lebih tipis sehingga saraf-saraf di dalamnya lebih dekat ke permukaan.

4. Lutut
Seperti tulang kering, bagian lutut depan juga tidak memiliki bantalan dari lemak atau otot. Selain itu, bagian atas tulang di tempurung lutut memiliki banyak saraf sensoris. Bagian belakang lutut juga tidak terlindungi.

5. Saraf di siku
Persarafan di siku (ulnar nerve) terletak di belakang sikut. Saraf ini berada dekat tulang di lengan atas yang disebut humerus. Bagian tubuh ini juga akan terasa lebih nyeri saat mengalami benturan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com