Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gejala Infeksi Saluran Kemih Apa Saja? Berikut Penjelasannya

Kompas.com - 28/06/2024, 20:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

KOMPAS.com - Infeksi saluran kemih (ISK) adalah masalah kesehatan akibat infeksi bakteri atau mikroorganisme pada saluran kemih, meliputi ginjal, ureter, uretra, dan kandung kemih.

Infeksi saluran kemih lebih sering terjadi pada wanita. Namun, siapa pun dapat mengalami masalah ini, termasuk anak-anak dan lansia.

Baca juga: 7 Kebiasaan yang Menyebabkan Infeksi Saluran Kemih

Gejala infeksi saluran kemih antara lain nyeri panggul dan meningkatnya keinginan untuk buang air kecil.

Untuk mengetahui lebih lanjut macam-macam tanda ISK, simak ulasan berikut.

Apa gejala infeksi saluran kemih?

Gejala infeksi saluran kemih ternyata berbeda-beda tergantung pada jenis infeksi dan lokasinya.

Dilansir dari Verywell Health, ada dua jenis ISK yaitu infeksi saluran kemih bagian bawah dan bagian atas.

ISK bagian bawah terjadi pada kandung kemih atau uretra (saluran untuk mengeluarkan urine dari tubuh). Kondisi ini juga sering disebut sebagai infeksi kandung kemih.

Infeksi saluran kemih bagian bawah biasanya terjadi ketika bakteri memasuki uretra dan menyebabkan infeksi pada kandung kemih.

Baca juga: 6 Makanan dan Minuman Perlu Dihindari Penderita Infeksi Saluran Kemih

Gejala awal infeksi salurah kemih bagian bawah berupa, nyeri atau ketidaknyamana pada panggul atau uretra. Gejala lainnya yaitu:

  • Sensasi terbakar dan nyeri saat buang air kecil
  • Meningkatnya keinginan untuk buang air kecil
  • Keinginan buang air kecil pada malam hari, bahkan saat tidur
  • Tidak dapat menahan kencing, mengompol
  • Buang air kecil dalam jumlah sedikit namun sering
  • Urine berbau busuk
  • Urine tampak keruh
  • Terdapat darah dalam cairan urine
  • Nyeri perut bagian bawah atau panggul
  • Demam
  • Kelelahan.

Adapun infeksi saluran kemih bagian atas melibatkan ginjal dan ureter (saluran tempat urine mengalir dari ginjal ke kandung kemih).

Gejala infeksi salurah kemih bagian atas, antara lain:

  • Nyeri menusuk pada panggul yang menjalar sampai ke punggung
  • Demam tinggi
  • Tubuh menggigil
  • Tubuh terasa kaku dan berkeringat, disertai kenaikan suhu
  • Mual muntah.

Seseorang yang merasakan gejala infeksi saluran kemih sebaiknya tidak menunda ke dokter untuk mendapat pengobatan yang sesuai.

Infeksi saluran kemih dapat diobati dengan antibiotik dan mengonsumsi obat-obatan yang bisa membantu mengurangi peradanngan dan nyeri yang muncul akibat ISK.

Pengobatan infeksi saluran kemih penting dilakukan untuk mencegah komplikasi, seperti ISK berulang, disfungsi kandung kemih, risiko kehamilan dan persalinan pada bumil, kerusakan ginjal permanen, serta sepsi yang mengancam jiwa.

Baca juga: 7 Cara Mengobati Infeksi Saluran Kemih Tanpa Antibiotik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com