Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Makanan Penyebab Kanker yang Harus Diwaspadai

Kompas.com - 07/09/2020, 15:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com - Setiap orang sebenarnya memiliki sel kanker di dalam tubuh yang tidak terdeteksi dalam pemeriksaan standar sampai sel-sel itu berkembang biak sehingga berjumlah banyak.

Sel-sel kanker selalu ditekan pada level rendah sampai batas bisa ditolerasi dan tidak menimbulkan penyakit kanker oleh sistem kekebalan tubuh.

Selama natural killer cell (sel NK) dan sel T dalam sistem kekebalan tubuh dalam kondisi kuat dan jumlahnya banyak, maka sel kanker tidak akan berkembang melebihi ambang batas sampai bisa menjadi penyakit kanker.

Baca juga: 10 Makanan Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Diwaspadai

Tapi sayangnya, banyak orang mungkin tanpa sadar sering mengonsumsi makanan tertentu yang ternyata disukai oleh sel kanker, sehingga menjadi lebih berisiko terserang kanker.

Melansir Buku Mengenal Kanker dan Antikanker (2018) oleh dr. Kathleen H. Liwidjaja-Kuntaraf, M.P.H. dan Dr. Jonathan Oey Kuntaraf, sedikitnya ada 5 jenis makanan yang paling disukai oleh sel kanker.

Berikut ini penjelasan mengenai ragam makanan penyebab kanker tersebut:

1. Makanan berasal dari hewan

Ada 4 komponen dalam makanan yang berasal dari hewan dapat memberikan kontribusi kepada pengembangan penyakit kanker.

  • Kandungan protein dan lemak hewan
  • Racun kimia dan hormon sintetik
  • Kurangnya serat atau fiber
  • Tingginya suhu dan lamahnya memasak makanan tersebut

Baca juga: 5 Makanan Penyebab Diabetes yang Harus Diwaspadai

Contoh spesifik makanan yang dapat menaikkan risiko terjadinya kanker, di antaranya yakni:

  • Daging merah
  • Daging olahan
  • Salmon ternak
  • Diethylstilbestrol (DES) yang sering digunakan sebagai hormon pertumbuhan di industri daging

2. Gula yang diproses dan pemanis sintetis

Ada beberapa alasan penting yang perlu diketahui kenapa gula dapat menjadi makanan penyebab kanker.

  • Gula memberi makanan pada sel kanker
  • Gula melemahkan sistem daya tahan tubuh dengan melemahkan kesanggupan tubuh dalam memerangi infeksi
  • Gula dapat menjadi racun kimiawi

Cotoh spesifik gula atau pemanis yang dapat menaikkan risiko kanker, yakni:

  • Gula halus
  • Pemanis buatan
  • Soda pop
  • Siklamat

Baca juga: 6 Makanan Penyebab Batu Ginjal yang Harus Diwaspadai

3. Biji-bijian yang telah diproses

Apabila biji-bijian digiling, maka lapisan luar yang disebut endosperm dan lapisan dalamnya akan keluar.

Ini artinya, lebih dari 24 macam mineral, vitamin, serat dan zat gizi yang penting lainnya dalam biji-bijian akan terbuang dan hanya akan membebani tubuh.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau