Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Penyembuhan Setelah Operasi Batu Ginjal?

Kompas.com - 18/12/2023, 10:00 WIB
Agustin Tri Wardani,
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Tindakan operasi biasa dilakukan untuk mengobati pasien batu ginjal yang sudah parah. Kira-kira berapa lama penyembuhan pasca-operasi batu ginjal

Untuk diketahui, operasi batu ginjal adalah tindakan bedah untuk mengangkat batu ginjal secara keseluruhan atau sebagian sehingga dapat dikeluarkan dari tubuh.

Baca juga: 6 Penyebab Batu Ginjal pada Pria, Termasuk Kelebihan Berat Badan

Beberapa operasi batu ginjal yang umum dilakukan antara lain ureteroskopi, operasi terbuka, sistokopi, dan Percutaneous nephrolithotomy (PCNL).

Simak lebih lanjut untuk mengetahui berapa lama penyembuhan batu ginjal dan perawatan setelah operasi.

Berapa lama penyembuhan pasca-operasi batu ginjal?

Dilansir dari Verywell Health, lama penyembuhan pasca-operasi batu ginjal secara keseluruhan bergantung pada jenis operasi yang dilakukan.

Tetapi, secara umum pasien dapat kembali ke aktivitas normal setelah dua hingga tiga hari jika menjalani operasi batu ginjal jenis litotripsi gelombang kejut atau ureteroskopi.

Sedangkan, untuk lama pemulihan operasi batu ginjal dengan prosedur lain membutuhkan waktu lebih lama yaitu sekitar satu hingga dua minggu untuk jenis operasi Percutaneous nephrolithotomy (PCNL) dan sekitar empat hingga enam minggu untuk operasi jenis terbuka.

Sebagai informasi, pemulihan merupakan aspek penting namun sering diabaikan dalam perjalanan pengobatan, yang dapat membuat banyak perbedaan dalam menentukan kemanjuran operasi.

Masa pemulihan setelah operasi batu ginjal sangatlah penting, oleh karena itu, penting bagi pasien untuk sangat berhati-hati selama periode ini.

Selain jenis operasi yang dijalani pasien, beberapa faktor lain juga dapat menyebabkan total waktu pemulihan berbeda, antara lain keahlian dokter bedah, serta kesehatan pasien secara keseluruhan dan kebiasaan gaya hidup setelah menjalani operasi.

Perlu diperhatikan juga, risiko operasi batu ginjal yang bisa dialami oleh pasien yaitu dapat menyebabkan komplikasi seperti adanya masalah pernapasan, reaksi terhadap obat-obatan, terjadi pendarahan, infeksi, dan cedera pada ureter atau ginjal.

Baca juga: Kapan Batu Ginjal Harus Dioperasi? Berikut Penjelasannya...

Perawatan pasca-operasi batu ginjal untuk membantu pemulihan

Disarikan dari Mount Sinai dan Prystin Care, berikut ini perawatan pasca-operasi batu ginjal untuk membantu pemulihan, yaitu:

  • Minum banyak air putih

Perawatan setelah operasi batu ginjal yang pertama yaitu dengan minum banyak air putih. Hal ini untuk membantu mengaliri potongan batu yang masih tersisa.

Dokter mungkin juga akan memberikan obat yang alpha blocker untuk membuatnya lebih mudah untuk melewati potongan-potongan batu.

  • Konsumsi obat penghilang rasa sakit secara tepat

Perawatan berikutnya yaitu dengan minum obat penghilang rasa sakit yang telah diresepkan dokter.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau