Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Walau Usia Pernikahan Bertambah, Gairah Seks Tetap Menyala

Kompas.com - 12/03/2016, 21:00 WIB
KOMPAS.com - Apakah kehidupan seks Anda terasa membosankan dan rutin? Anda tidak sendiri. Sekitar 57 persen pria yang sudah menikah lama mengaku tidak puas dengan kehidupan seksualnya.

Meski begitu, usia pernikahan yang terus bertambah tak selalu membuat kehidupan seks jadi monoton. Sekitar 32 persen orang mengatakan gairah seks mereka masih sama besarnya seperti saat bulan madu.

Tak perlu iri dengan pasangan suami istri yang masih tetap hangat dan mesra seperti pengantin baru. Ini rahasianya.

Baca juga: Warung 25 Tahun Bangkrut Setelah Review Food Vlogger, Bang Madun: Gue Masih Punya Utang

- Seperti orang pacaran
Faktor terbesar kepuasan seksual bukanlah posisi bercinta yang menantang atau sex toys, melainkan seberapa bahagia mereka dengan hubungan yang dimiliki, di luar tempat tidur.

Rasa cinta dan kasih sayang harus terus dipelihara. Tunjukkan perhatian dan cinta Anda, bukan cuma saat sedang ingin bercinta. Jangan mentang-mentang sudah menikah lama maka sudah pasti rasa cinta tak akan berkurang. Perhatian kecil, seperti pujian atau sentuhan, bisa menjaga api cinta tetap menyala seperti saat jatuh cinta dengannya.

- Terbuka berbicara seks
Menurut penelitian, semakin terbuka komunikasi pasangan, terutama dalam hal seks, semakin puas mereka terhadap kehidupan seksualnya.

Baca juga: Deretan Artis Klarifikasi Usai Namanya Masuk Daftar Boikot

Jika Anda merasa canggung membicarakan seks, mulailah dari hal kecil. Misalnya, memuji sentuhannya di bagian tubuh tertentu yang membuat Anda tak sabar mengulanginya.

- Fokus pada kepuasan pasangan
Saling memahami kebutuhan pasangan akan seks yang memuaskan merupakan fondasi untuk gairah seks yang terus membara. Pasangan yang berlomba memuaskan pasangannya untuk mencapai klimaks tentu tak akan bosan untuk melakukan hubungan seks lebih sering.

- Sedikit petualangan
Jika Anda sudah berhubungan seks sekitar 1000 kali dengan orang yang sama, variasi tentu dibutuhkan untuk mengusir rasa bosan. Pasangan yang mencoba berpetualang, seperti posisi baru, memakai lingerie yang lebih seksi, atau menonton film biru bersama, diketahui merasa lebih puas dengan kehidupan seksualnya.

- Menyiapkan "panggung"
Menyalakan lilin yang temaram dan memutar lagu-lagu kenangan saat bercinta diketahui berdampak lebih besar dibandingkan memberi seks oral yang hebat.

Menyiapkan ruangan untuk menciptakan mood bercinta ternyata bisa menguatkan keintiman suami istri. Intinya adalah membuat sedikit perbedaan dalam kehidupan seksual.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau