KOMPAS.com - Membuat bayi punya jadwal tidur yang konsisten, memang tantangan tersendiri. Belum lagi jika bayi senang bangun di tengah malam. Berikut berbagai penyebab gangguan tidur pada bayi yang umum terjadi serta solusi yang tepat untuk mengatasi hal tersebut.
1.Terlalu bersemangat
Bayi yang terlalu bersemangat akan memiliki pola tidur yang kurang baik. “Terlalu banyak stimulasi membuat bayi tidak bisa mengontrol tubuh. Bahkan, mereka mengungkapkan emosi mereka dengan menangis hingga memukul,” ujar Caroline McMahon, seorang spesialis tidur bayi.
Untuk mengatasinya, orangtua harus melihat tanda mengantuk pada bayi seperti menggosok mata, mata merah, kaki dan tangan yang kaku hingga menjadi sering mengamuk. Jika menunjukkan tanda tersebut, ada baiknya Anda segera mencoba membuat bayi tidur.
2. Tidak cukup merasa lelah
Bayi kadang tidak merasa lelah, sehingga merasa tidak membutuhkan tidur. Anda perlu menyadari bahwa aktivitas fisik yang dilakukan oleh bayi berubah setiap saat, sehingga pola tidurnya pun berubah.
Misalnya ketika anak berusia 8 bulan, bayi mulai tidur lebih malam karena tidur siang yang lebih panjang. Untuk mengatasinya, orangtua perlu mengatur aktivitas fisiknya. Jika Anda ingin anak tidak terbangun tengah malam, perbanyak aktivitas di sore hari.
3. Tidak sadar mengubah rutinitas tidur bayi
Ada beberapa hal yang membuat orangtua mengubah rutinitas tidur bayi. Misalnya, ketika dalam kondisi tertentu menidurkan bayi lebih cepat, dengan alasan membuat gaduh anggota keluarga lain.
Namun, jangan kaget jika jadwal tidur anak jadi berubah. Anda membutuhkan waktu lagi untuk anak kembali pada rutinitasnya. Cobalah untuk mengembalikan pola tidur bayi yang konsisten.
4. Tumbuh gigi
Tumbuh gigi baru, menciptakan rasa nyeri dan rasa tidak nyaman bagi si kecil. Hal ini akan menyebabkan si kecil tidak merasa kondusif untuk tidur. Anda bisa mencoba membersihkan mulut bayi dengan jari, agar tidak ada bakteri yang menambah rasa nyeri.
5. Penyakit
Rasa sakit yang ringan saja bisa mengganggu kenyamanan si kecil tidur. Masalah perut hingga flu dapat menganggu tidur bayi. Penyakit juga menciptakan kelelahan yang parah, sehingga bayi bisa saja lebih mudah mengantuk.
Untuk mengatasinya, Anda harus mengikuti tubuh bayi. Jika perlu istirahat, biarkan si kecil untuk istirahat. Pastikan anak tidak dehidrasi, juga dapat membantu mengatasi gangguan tidur pada bayi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.