Lanjutkan dengan peregangan punggung atas. Caranya, dalam posisi duduk, bentangkan kedua tangan di depan dada, lalu bungkukkan kepala melewati sela-sela lengan. Tahan pose ini selama 10 detik.
Setelah itu, giliran bagian torso. Dalam posisi duduk, silangkan kaki dengan cara angkat salah kaki kiri menumpang kaki kanan.
Lalu putar tubuh bagian atas ke kiri. Usahakan posisi duduk tidak berubah. Tahan selama 10 detik. Ulangi sisi sebelahnya.
Baca juga: Hujan bukan Halangan untuk Olahraga, Justru Banyak Manfaatnya
Awali dengan peregangan pinggul dan lutut. Atur posisi duduk menyandar 45 derajat ke kursi.
Dari posisi tersebut, peluk lutut kiri dan tarik ke arah dada. Tahan selama 10 detik. Ulangi sisi kaki lainnya.
Untuk membakar kalori ekstra, Anda juga bisa mengulangi gerakan olahraga mengecilkan paha sederhana ini berulang kali.
Lanjutkan peregangan bagian paha belakang. Atur posisi duduk tidak menyandar lalu selonjorkan kedua kaki lurus ke depan.
Perlahan-lahan, tekuk tubuh ke depan dengan cara mendekatkan perut dengan paha. Tahan selama 10 detik.
Agar lebih maksimal, olahraga mengecilkan perut sederhana ini juga bisa dilakukan berulang-ulang.
Dari posisi duduk, awali dengan gerakan mengangkat kedua bahu ke arah telinga.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.