Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Didiagnosis ADHD, Orangtua Harus Bagaimana?

Kompas.com - 23/01/2020, 05:33 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

3. Pastikan anak memiliki penilaian komprehensif

Untuk menyelesaikan proses diagnosis ADHD, pastikan anak Anda telah melalui serangkaian proses komprehensif yang mencakup evaluasi medis, pendidikan, dan psikologis.

Orangtua juga harus berkonsultasi dengan guru anak di sekolah untuk mengetahui perilaku sang anak saat tak bersamanya. Selain itu, pertimbangkan juga adanya gangguan yang serupa dengan gejala ADHD.

Baca juga: Gila Kerja Rentan Sebabkan ADHD dan Gangguan Obsesif Kompulsif

Pencegahan

Kabar baiknya, ADHD pada anak bisa dicegah. Melansir laman SehatQ, berikut cara mencegah ADHD pada anak:

  • Melindungi anak dari racun-racun atau zat-zat kimia. Bagi ibu hamil, pastikan tidak terpapar dengan racun atau zat kimia tersebut demi kesehatan janin.
  • Menghindari konsumsi rokok, alkohol, dan narkotika saat mengandung.

Pengobatan

Sama dengan gangguan mental pada umumnya, ADHD juga bisa diatasi dengan psikoterapi dan medikasi.

Menurut laporan laman SehatQ, beberapa obat-obatan yang biasa direkomendasikan dokter adalah obat berjenis stimulan atau antidepresan.

Obat tersebut berguna untuk menyeimbangkan zat kimia pada otak. Sedangkan psikoterapi berguna untuk:

  • Mempelajari cara mengurangi perilaku impulsif.
  • Mengembangkan keterampilan untuk menghadapi dan menyelesaikan masalah.
  • Meningkatkan cara mengatur waktu.
  • Meningkatkan harga diri.
  • Mengembangkan strategi untuk mengendalikan emosi.
  • Mempelajari cara berhubungan dengan orang lain dengan baik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau