Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Mengatasi Rambut Rontok, Tak Cukup Pakai Sampo

Kompas.com - 19/07/2020, 19:30 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

Sebisa mungkin hindari penggunaan pengering rambut. Jika terpaksa, gunakan pengaturan panas paling rendah untuk mencegah kerusakan rambut.

Selain itu, istirahatkan rambut dari pemanasan dan zat kimia berlebih seperti pengeritingan, pelurusan, pewarnaan, dan penggunaan sisir pemanas rambut.

Baca juga: 5 Tanda Rematik yang Dirasakan di Pagi Hari, Apa Saja?

3. Jangan tarik rambut terlalu kencang

Sejumlah kebiasaan atau menata rambut terkadang membuat rambut tertarik terlalu kencang dari akarnya.

Misalkan menguncir, menyanggul, mengepang, menyasak, memilin-milin, menyisir rambut terlalu kencang dll.

Segala sesuatu yang menarik rambut terlalu kuat bisa menyebabkan rambut rontok.

Baca juga: 7 Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Cepat

4. Setop merokok

Merokok dapat menyebabkan peradangan di seluruh bagian tubuh.

Selain itu, merokok juga bisa memperparah kerontokan rambut.

Jika ingin mengatasi rambut rontok sekaligus menjaga kesehatan secara keseluruhan, coba setop merokok.

Baca juga: Kenapa Badan Lemas dan Mudah Capek? Ini 8 Cara Mengatasinya

5. Jaga pola makan bergizi lengkap dan seimbang

Pola makan yang tidak sehat dan kurang seimbang bisa memicu kerontokan rambut.

Upayakan untuk selalu makan dengan gizi lengkap dan seimbang.

Kurang zat besi, protein, dan kalori dapat memicu rambut rontok.

Baca juga: Hati-hati, Konsumsi Vitamin Dosis Tinggi Bisa Berbahaya bagi Tubuh

6. Jangan sembarangan konsumsi suplemen

Sebelum buru-buru mengonsumsi suplemen yang diklaim bisa mengatasi rambut rontok, ada baiknya Anda berkonsultasi ke dokter.

Pasalnya, belum tentu penyebab rambut rontok dipicu kurang salah satu nutrisi dalam suplemen tersebut.

Konsumsi suplemen selenium, vitamin A, dan vitamin E berlebihan justru bisa menyebabkan rambut rontok lebih parah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau