Virus papiloma manusia atau human papilloma virus (HPV) adalah virus biang kanker serviks, tenggorokan, mulut, dan kanker di sekitar alat kelamin.
HPV adalah virus yang dapat menyerang pria dan wanita. Virus ini bisa menular lewat alat kelamin atau seks oral.
Beberapa jenis HPV juga dapat menyebabkan kutil kelamin. Kutil kelamin tidak dapat disembuhkan, dan hanya bisa dikendalikan dengan obat-obatan atau operasi.
Hal yang perlu diwaspadai, infeksi HPV kerap tidak menunjukkan tanda atau gejala sama sekali.
Risiko HPV semakin tinggi apabila seseorang kerap berhubungan seks dengan berganti pasangan.
Baca juga: Membongkar Mitos Kesehatan Masturbasi
Terdapat dua jenis herpes, yakni herpes mulut dan herpes genital (alat kelamin).
Seseorang berisiko tertular salah satu herpes tersebut dari seks oral dan hubungan seks lain tanpa pengaman.
Penderita herpes mulut bisa menularkan penyakit saat memberikan seks oral ke alat kelamin pasangannya.
Sedangkan penderita herpes genital bisa menularkan penyakit saat diberi seks oral oleh pasangannya.
Terkadang, seseorang bisa terkena herpes tanpa menunjukkan gejala apa pun. Kendati tidak bergejala, penyakit bisa menular lewat kontak dari kulit ke kulit.
Baca juga: Awas, Ini Risiko Pakai Masker Sperma untuk Menyembuhkan Jerawat
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.