Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/03/2021, 14:10 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Minyak lavender mungkin paling terkenal karena efeknya yang menenangkan.

Saat dioleskan, itu juga dianggap dapat memerangi kerontokan rambut, termasuk alis.

Pijat minyak lavender ke area alis setiap hari sebagai cara menebalkan alis.

Sebagai catatan, Anda tidak boleh mengonsumsi lavender secara oral karena bisa menimbulkan efek buruk atau menyakitkan.

Jika Anda memiliki alergi, Anda juga harus menguji minyak di bagian lain kulit Anda.

Produk tersebut bisa saja menyebabkan ruam pada beberapa orang.

Dalam studi ilmiah, lavender tampaknya hanya menjanjikan dalam mengobati stres.

Baca juga: 10 Masker Alami untuk Menghilangkan Jerawat

Meskipun secara umum tidak dianggap berbahaya sebagai perawatan rambut rontok, tidak ada penelitian berkualitas yang mendukung keefektifan penggunaan ini.

4. Minyak jarak atau castol oil

Melansir Food NDTV, mengoleskan minyak jarak adalah cara lama dan salah satu solusi paling efektif untuk mendapatkan alis yang lebih tebal.

Karena diperkaya dengan protein, asam lemak, antioksidan, dan vitamin, minyak jarak diyakini dapat membantu menutrisi folikel rambut Anda.

Pastikan Anda mengoleskan minyak jarak setiap hari pada akar alis Anda. Tindakan ini dipercaya dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan memastikan bahwa setiap helai rambut tumbuh tebal dan kuat.

Cara menebalkan alis dengan minyak jarak, yakni sebagai berikut:

  • Pijatkan beberapa tetes minyak jarak ke alis dengan ujung jari
  • Diamkan selama 30 menit
  • Bersihkan dan basuh wajah dengan air hangat

Sebagai catatan, minyak jarak murni juga bisa menyebabkan iritasi, gatal-gatal, dan ruam pada sebagian orang yang memiliki alergi terhadap minyak ini.

Jadi, pastikan Anda melakukan uji tempel sebelum menggunakannya.

Baca juga: 4 Cara Menghilangkan Panu dengan Obat dan Secara Alami

5. Minyak zaitun

Minyak zaitun mengandung vitamin A dan vitamin E yang dapat membantu pertumbuhan rambut.

Vitamin E menutrisi setiap helai rambut, sementara vitamin A dapat merangsang produksi sebum, minyak alami tubuh yang membantu pertumbuhan rambut.

Mengoleskan minyak zaitun sebagai cara menebalkan alis secara alami bisa dilakukan setidaknya sekali sehari untuk melihat hasil yang maksimal dalam hitungan seminggu.

Berikut ini caranya:

  • Tuangkan setetes minyak zaitun di ujung jari Anda dan pijat di alis
  • Kemudian, biarkan selama beberapa jam
  • Bersihkan
  • Ulangi setiap hari atau sesuai kebutuhan

Baca juga: 4 Cara Menghilangkan Double Chin secara Alami dan dengan Bantuan Obat

6. Gunakan bawang merah

Sari bawang merah banyak mengandung sulfur, selenium, mineral, vitamin B dan vitamin C yang sangat baik untuk pertumbuhan rambut.

Kandungan nutrisi ini dapat membantu pertumbuhan rambut alis yang lebih cepat dan lebih padat.

Sulfur sendiri dipercaya dapat meningkatkan produksi jaringan kolagen yang dibutuhkan untuk pertumbuhan alis yang tepat.

Selain itu, sulfur juga bisa memperkuat folikel rambut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com