Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/07/2021, 14:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Sejumlah orang kerap mengandalkan susu untuk menambah asupan protein sehari-hari.

Padahal, makanan sumber protein tinggi bukan hanya susu. Ada deretan makanan lain yang juga memiliki nilai gizi sejenis tapi tak kalah dari susu.

Sebelum mengulas beberapa contohnya, kenali dulu manfaat protein untuk tubuh berikut.

Baca juga: Ide Menu Makan Sehat di Warteg ala Ahli Gizi

Manfaat protein untuk tubuh dan kebutuhan per hari

Manfaat protein utamanya untuk menunjang tumbuh kembang, memperbaiki sel yang rusak, memasok energi, sampai menunjang kinerja organ tubuh.

Menurut Kementerian Kesehatan, protein mulai dibutuhkan tubuh sejak 1.000 hari pertama kehidupan ketika janin berada di dalam kandungan ibu hamil.

Kebutuhan protein setiap orang berbeda-beda, tergantung kondisi kesehatan, jenis kelamin, berat badan, tinggi badan, dan usia.

Mengacu pada Angka Kecukupan Gizi yang Dianjurkan untuk Masyarakat Indonesia, kebutuhan protein per hari yang dianjurkan:

  • Bayi 0 – 5 bulan: 9 gram
  • Bayi 6 – 11 bulan: 15 gram
  • Anak 1 – 3 tahun: 20 gram
  • Anak 4 – 6 tahun: 24 gram
  • Anak 7 – 9 tahun: 40 gram
  • Anak laki-laki 10 – 12 tahun: 50 gram
  • Anak laki-laki 13 – 15 tahun: 70 gram
  • Anak laki-laki 16 – 18 tahun: 75 gram
  • Anak perempuan 10 – 12 tahun: 55 gram
  • Anak perempuan 13 – 15 tahun: 65 gram
  • Anak perempuan 16 – 18 tahun: 65 gram
  • Pria 19 – 29 tahun: 65 gram
  • Pria 30 – 49 tahun: 65 gram
  • Pria 50 – 64 tahun: 65 gram
  • Pria 65 tahun ke atas: 64 miligram
  • Wanita 19 – 29 tahun: 60 gram
  • Wanita 30 – 49 tahun: 60 gram
  • Wanita 50 – 64 tahun: 60 gram
  • Wanita 65 tahun ke atas: 58 gram
  • Ibu hamil trimester awal: sesuai usia ditambah 1 gram
  • Ibu hamil trimester kedua: sesuai usia ditambah 10 gram
  • Ibu hamil trimester ketiga: sesuai usia ditambah 30 gram
  • Ibu menyusui 6 bulan pertama: sesuai usia ditambah 20 gram
  • Ibu menyusui 6 bulan kedua: sesuai usia ditambah 15 gram

Pemberian protein bagi bayi usia 0-5 bulan berasal dari pemberian ASI eksklusif.

Sedang untuk orang di atas usia lima bulan dapat memenuhi protein setiap hari lewat makanan.

Baca juga: 6 Manfaat Wortel Bagi Kesehatan, Sayuran dengan Gizi Sempurna

Makanan Sumber Protein Tinggi

Dilansir dari Better Health, nilai gizi protein ditakar dari kandungan asam amino esensial.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com