Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Gula Tak Memiliki Persentase AKG dalam Makanan Kemasan

Kompas.com - 26/09/2021, 16:03 WIB
Annisyah Dewi N,
Irawan Sapto Adhi

Tim Redaksi

Jadi, gula bukanlah zat gizi yang esensial. Di mana, kita masih mungkin hidup tanpa memakan gula.

Baca juga: 9 Makanan yang Mengandung Karbohidrat Tinggi untuk Dihindari Saat Diet

Karena sepanjang kita makan karbohidrat lainnya, tubuh kita akan mampu membentuk gula dari karbohidrat tersebut.

Gula sendiri adalah karbohidrat yang struktur kimianya paling sederhana.

Untuk diketahui, karbohidrat yang bukan gula atau karbohidrat tidak sederhana akan dipecah oleh sistem pencernaan tubuh menjadi molekul-molekul gula untuk kemudian “dibakar” menjadi energi.

“Gula sebagai rafinasi, gula sebagai simple sugar, yang kita butuhkan adalah karbohidrat. Nah itu kita cerna maka badan kita lah yang akan mengonversi, mengubah si karbo kompleks jadi gula darah,” kata Tan dalam video yang dia bagikan kepada Kompas.com, Kamis (16/9/2021). Video itu menampilkan dirinya yang tengah membahas pentingnya memahami kandungan nutrisi pada produk makanan.

Tan mengatakan bahwa jika seseorang ingin meningkatkan kadar gula darah sebaiknya bukan dengan mengonsumsi gula, melainkan makanan sumber karbohidrat.

Ini seperti:

  • Nasi
  • Ubi
  • Singkong
  • Kentang
  • Jagung
  • Talas
  • Ganyong

Baca juga: 13 Makanan yang Mengandung Karbohidrat Tinggi tapi Menyehatkan

Gula perlu dicantumkan dalam informasi nilai gizi demi kesehatan

Tan menyampaikan, terdapat beragam jenis gula alami dan pemanis buatan yang dapat kita peroleh sehari-hari.

Berikut beberapa bahan pemanis yang bisa digunakan dalam produk makanan atau minuman:

1. Sukrosa

Sukoras disebut juga gula meja biasanya berasal dari gula tebu atau bit.

2. Maltosa

Maltosa disebut juga gula gandum dan memiliki tingkat kemanisan yang lebih rendah daripada glukosa dan fruktosa.

Baca juga: 7 Bahaya Makanan Manis, Bikin Gigi Berlubang hingga Risiko Impotensi

3. Pemanis buatan

Ada beberapa jenis pemanis buatan yang bisa terkandung dalam suatu produk makanan dan minuman.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau