KOMPAS.com – Penyakit jantung adalah masalah kesehatan yang jelas harus diwaspadai.
Bagaimana tidak, penyakit ini bisa sangat berbahaya karena dapat menimbulkan serangan jantung atau kematian mendadak.
Dilansir dari WebMD, penyebab penyakit jantung pada umumnya adalah karena adanya penyumbatan, peradangan, atau kerusakan pada jantung dan pembuluh darah di sekitarnya.
Baca juga: 10 Penyebab Penyakit Jantung yang Harus Diwaspadai
Kondisi ini kemudian dapat menghambat aliran darah menuju jantung. Alhasil, jantung jadi tidak bisa memperoleh oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan untuk dapat bekerja dengan maksimal.
Perlu diketahui bahwa tidak seperti otot tubuh lainnya, otot jantung tidak memiliki kemampuan beregenerasi.
Jadi, jika sampai terjadi sedikit saja kerusakan pada organ jantung, hal itu bisa berakibat fatal.
Penyakit jantung pun kini masih tercacat sebagai salah satu penyakit penyebab kematian terbanyak di sejumlah negara di dunia.
Kurangnya komitmen masyarakat dalam menerapkan gaya hidup sehat disinyalir menjadi salah satu penyebab penyakit jantung masih marak terjadi.
Berikut ini adalah beberapa saran perubahan gaya hidup untuk mencegah penyakit jantung yang bisa dipertimbangkan:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.