Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/11/2021, 06:01 WIB

KOMPAS.com - Penyakit fatty liver adalah masalah kesehatan yang terjadi saat lemak terlalu banyak menumpuk di organ hati atau liver.

Perlu diketahui, liver adalah salah organ penting di dalam tubuh yang berfungsi untuk menyaring racun di dalam darah, membantu proses pencernaan, mengatur hormon, dan memetabolisme kolesterol.

Penyakit fatty liver atau perlemakan hati umumnya tidak berbahaya. Tapi, apabila tidak dikelola dengan baik, masalah kesehatan ini lambat laun bisa merusak hati dan menyebabkan berbagai komplikasi kesehatan.

Sebelum mengenali beberapa tahapan penyakit fatty liver, ketahui dulu penyebab masalah kesehatan ini.

Baca juga: Gejala Fatty Liver dan Penyebabnya

Penyebab fatty liver

Organ hati biasanya tidak menimbun lemak. Namun, ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan lemak menumpuk di hati atau liver.

Dilansir dari Medical News Today, berikut beberapa penyebab fatty liver:

  • Kegemukan
  • Peningkatan kadar lemak di dalam darah
  • Resistensi insulin
  • Penyakit diabetes tipe 2
  • Konsumsi alkohol berlebihan
  • Penyakit hepatitis C

Masalah kesehatan yang dikenal dengan steatosis ini umumnya tidak menyebabkan gejala serius.

Tapi, jika penumpukan lemak di hati yang tidak dikontrol dengan baik dapat menyebabkan komplikasi fatal seperti gagal hati.

Baca juga: 10 Gejala Liver yang Perlu Diwaspadai

Tahapan fatty liver dari grade 0 sampai 3

Melansir Cleveland Clinic, penyakit fatty liver berkembang ke dalam empat tahapan, dari grade 0 sampai grade 3.

Empat tingkatan fatty liver ini tergantung persentase penumpukan lemak yang menyumbang bobot total organ hati. Berikut penjelasannya:

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com